- Kakang dan Robi akan mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-23 di Jakarta pada 2-14 Oktober 2025 mendatang.
- Sebelumnya, Kakang fokus bersama skuad Maung Bandung di kompetisi BRI Super League 2025/2026 dan AFC Champions League Two 2025/2026.
- Kakang merupakan salah satu pemain muda andalan Persib.
Suara.com - Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto, bersyukur namanya kembali masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia U-23 untuk persiapan SEA Games 2025.
Timnas Indonesia U-23 memanggil dua pemain Persib Bandung, Kakang Rudianto dan Robi Darwis, pemanggilan keduanya disampaikan PSSI kepada klub melalui surat bernomor 5338/AGB/641/IX-2025 yang ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.
Kakang dan Robi akan mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-23 di Jakarta pada 2-14 Oktober 2025 mendatang.
Menurut Kakang bergabung dengan Timnas merupakan cita-cita pesepakbola, sehingga pemanggilan ini patut disyukuri.
Selain itu, pemain asal Cianjur ini siap untuk menjawab kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Timnas Indonesia U-23 dengan menampilkan permainan terbaiknya baik pada sesi latihan maupun pertandingan.
"Intinya saya sangat bersyukur dan selalu berdoa, semoga saya bisa memaksimalkan kesempatan ini," kata Kakang Rudianto.
"Karena tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan ini, seperti saya dan pemain lainnya yang dipanggil Timnas U-23," tegas Kakang.
Sebelumnya, Kakang fokus bersama skuad Maung Bandung di kompetisi BRI Super League 2025/2026 dan AFC Champions League Two 2025/2026.
Setelah melakoni pertandingan tandang AFC Champions League Two 2025/2026, menghadapi tuan rumah Bangkok United, Rabu (1/10/2025), aktivitas latihan tim Persib diliburkan.
Baca Juga: Pilih Fokus di FC Emmen, Tim Geypens Tolak Panggilan Timnas Indonesia U-23?
Saat pemain Persib lainnya menikmati libur, Kakang bersama Robi Darwis tidak dapat libur karena harus bergabung dengan Timnas Indonesia U-23.
Terkait hal itu, Kakang mengaku tidak mempersoalkannya, karena yang terpenting baginya kondisinya dalam keadaan bugar di tengah aktivitas padat.
"Ya kalau dari jadwal ya saya padat banget, tapi saya bersyukur karena saya bisa selalu diberikan kesehatan di jadwal padat ini," ungkapnya.
Selain itu, Kakang memiliki tekad untuk meningkatkan kemampuannya, agar bisa berkontribusi bagi Timnas Indonesia U-23.
"Dan intinya saya tidak masalah tidak dapat libur, tapi saya harus bisa meningkatkan kemampuan saya menjadi lebih baik lagi di Timnas U-23 ini," tegasnya.
Sementara itu, Kakang merupakan salah satu pemain muda andalan Persib. Di kompetisi BRI Super League 2025/2026, dia sudah tampil dalam enam pertandingan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persiapan Singkat Bukan Alasan, Persija Jakarta Siap Libas Persijap
-
Rafael Leao Akui Perlu Pertajam Insting Gol meski Baru Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Rafael Leao Malah Disebut Allegri Sering 'Tertidur' di Lapangan
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta