-
Indra Sjafri menjadikan FIFA Matchday November 2025 sebagai ajang penting untuk mempersiapkan Timnas Indonesia U-23 menuju SEA Games 2025 di Thailand.
-
Dua laga FIFA Matchday akan digunakan sebagai simulasi kompetitif, dengan pemilihan lawan dilakukan secara matang bersama PSSI dan BTN.
-
Seleksi pemain berfokus pada tiga hal: kesesuaian usia, kontribusi maksimal di laga uji coba, serta sinkronisasi dengan puncak performa tim pada Desember 2025.
Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri , membeberkan tiga kriteria utama yang menjadi acuan dalam memilih pemain untuk tampil di FIFA Matchday November 2025.
Ajang ini akan dimanfaatkan sebagai bagian dari persiapan menuju SEA Games 2025 di Thailand. Maklum tim Merah Putih mengincar medali emas.
"Kepercayaan yang diberikan Ketua Umum PSSI kepada Timnas U-23 untuk memanfaatkan FIFA Match Day November sebagai bagian dari periodesasi menuju SEA Games, saya apresiasi dan terima dengan tanggung jawab penuh,” kata Indra dalam keterangannya.
Menurutnya, laga FIFA Matchday bukan sekadar uji coba biasa. Tetapi bagian dari persiapan untuk memenuhi target.
"Ini bukan sekedar laga uji coba, tapi bagian penting dari proses pembentukan tim yang solid dan siap bersaing di ajang sesungguhnya," tegasnya.
Indra menjelaskan bahwa tim pelatih akan memanfaatkan dua laga FIFA Matchday sebagai simulasi kompetitif yang terintegrasi dalam program latihan dan evaluasi performa.
Dalam menentukan lawan, ia menegaskan semuanya dilakukan dengan perhitungan matang.
“Kami akan berdiskusi dengan Sekjen PSSI, Badan Tim Nasional (BTN), dan Direktur Teknik untuk menentukan lawan yang paling sesuai dengan kebutuhan tim. Kualitas dan karakter lawan sangat menentukan efektivitas persiapan kami,” kata Indra.
Lebih lanjut, Indra menegaskan bahwa proses seleksi pemain akan mempertimbangkan tiga aspek utama.
Baca Juga: Kata-kata Indra Sjafri Bakal Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025
Pertama, pemain harus sesuai dengan regulasi usia di ajang SEA Games yang dibatasi untuk kategori U-23.
Kedua, pemain yang dipilih harus mampu memberikan kontribusi maksimal dan memberikan hasil terbaik dalam dua laga FIFA Matchday.
Ketiga, penambahan pemain harus sejalan dengan rencana performa puncak tim di bulan Desember, sehingga tidak mengganggu ritme dan kemajuan latihan yang telah disusun.
“Kami tidak akan gegabah dalam menambah pemain. Semua keputusan akan berbasis data, kebutuhan taktis, dan kesiapan mental pemain untuk menghadapi tekanan kompetisi regional,” tutup Indra.
Berita Terkait
-
Kata-kata Indra Sjafri Bakal Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025
-
Prioritaskan SEA Games, PSSI Turunkan Timnas U-23 di FIFA Matchday November
-
SEA Games 2025: Indra Sjafri di Ambang Cetak Rekor Bersejarah di Timnas!
-
FIFA Matchday November, Indra Sjafri Boleh Panggil Adrian Wibowo hingga Mauro Zijlstra
-
Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal
-
Deco Semringah Barcelona Sukses Salip AC Milan Dapatkan Bek Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Klasemen La Liga Terbaru: Kylian Mbappe Bawa Real Madrid Tendang Barcelona dari Posisi Puncak
-
Kata Media Spanyol Soal Barcelona Rekrut Pemain Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Chivu Pasang Badan untuk Yann Sommer, Inter Milan Balas Pisa dengan 6 Gol
-
Prediksi Super Bigmatch Juventus vs Napoli: Duel Klasik Penentu Ambisi Empat Besar Serie A
-
Virgil van Dijk Salahkan Angin Usai Blunder Fatal di Kekalahan Liverpool dari Bournemouth
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?