- Phil Foden dan keluarganya menjadi korban hoaks keji di media sosial
- Foden mengambil langkah hukum dengan menunjuk pengacara dan manajemen untuk menuntut penghapusan semua unggahan palsu
- Pasangan Foden, Rebecca Cooke, menegaskan bahwa seluruh kabar tersebut palsu
Suara.com - Bintang Manchester City Phil Foden mengambil langkah hukum setelah menjadi korban hoaks keji di media sosial yang menuding anak-anaknya meninggal dunia dan mengidap kanker.
Menurut laporan Daily Mail, rumor palsu itu menyebar luas di berbagai platform media sosial, menampilkan gambar AI yang seolah menunjukkan Foden dan pasangannya, Rebecca Cooke, sedang menangis bersama anak mereka.
Postingan palsu di Facebook menyebut bahwa putra sulung Foden, Ronnie (6 tahun), meninggal dunia, sementara unggahan lain menyebut putrinya, True (4 tahun), mengidap kanker.
Salah satu akun bahkan menulis kisah fiktif berjudul Heartbreaking Confession, yang menuding Foden kesulitan fokus bermain sepak bola akibat tragedi keluarga yang sebenarnya tidak pernah terjadi.
Merespons kabar hoax ini, pihak Foden segera menunjuk tim pengacara dan manajemen hukumnya untuk meminta penghapusan semua unggahan palsu dan gambar hasil manipulasi AI dari media sosial.
“Phil sangat terguncang. Ini bukan hanya serangan pribadi, tetapi juga menyangkut anak-anaknya yang masih kecil,” ujar seorang sumber dekat keluarga.
Pasangan Foden, Rebecca Cooke, juga buka suara melalui akun Instagram pribadinya.
Ia mengecam keras para pembuat dan penyebar kabar bohong tersebut.
“Kami menyadari ada akun-akun yang menyebarkan cerita mengerikan ini. Semuanya sepenuhnya palsu dan sangat menjijikkan. Saya tidak mengerti bagaimana seseorang bisa membuat hal seperti ini, apalagi tentang anak kecil,” tulis Cooke.
Baca Juga: Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara
Ia menambahkan, keluarganya dalam keadaan baik dan berharap publik tidak mudah termakan isu di dunia maya.
“Terima kasih untuk semua yang sudah peduli. Kami baik-baik saja, dan sedang melakukan segala cara untuk menghentikan penyebaran hoaks ini. Mohon bantuannya untuk melaporkan akun-akun yang menyebarkan berita palsu,” tambahnya.
Berita Terkait
-
Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara
-
Manchester City Bakal Rogoh Kocek Rp2 Triliun demi Dapatkan Bintang PSG
-
Grokipedia Milik Elon Musk Picu Kontroversi, Disebut Wikipedia Versi AI
-
Taktik Guardiola Tanpa Erling Haaland Berbuah Manis Buat Manchester City
-
Digistar Telkom Ajak Mahasiswa dan Fresh Graduate Akselerasi Pengembangan Skill Digital Talenta Muda
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Legenda Jari Litmanen, Maestro Finlandia yang Gagal Bersinar di Liverpool
-
Sosok Ini Punya Peran Krusial di Pemilihan Luciano Spalletti sebagai Pengganti Tudor
-
Manchester City Bakal Rogoh Kocek Rp2 Triliun demi Dapatkan Bintang PSG
-
Cara Epik Emil Audero Bikin Frustasi Tim Besutan Legenda Arsenal
-
Arne Slot Habis Manis Sepah Dibuang, Eks Liverpool: Begitulah Sepak Bola
-
Sehebat Apa Oscar Garcia? Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Pernah Dibuat Malu oleh Sandy Walsh
-
Bakal Didepak Real Madrid, Vinicius Jr Tinggal Pilih Mau ke Liverpool atau Chelsea
-
Terungkap! Ini Kata-kata Lamine Yamal yang Dituding Nantang Dani Carvajal Buat Kelahi
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Juventus Akhirnya Menang, Dusan Vlahovic Sindir Seringnya Gonta-Ganti Pelatih