- Liverpool sedang mengalami krisis performa di bawah Arne Slot
- Publik dan fans mulai merindukan kembalinya Jurgen Klopp
- Slot masih mendapat dukungan dari klub dan Klopp, tapi tekanan besar tetap ada
Suara.com - Liverpool tengah berada di titik terendah sejak era keemasan Jurgen Klopp berakhir.
Di bawah asuhan Arne Slot, sang juara bertahan Premier League kini mengalami kemerosotan tajam dengan enam kekalahan dari tujuh laga terakhir di semua kompetisi, teranyar tersingkir dari Carabao Cup setelah tumbang 0-3 di Anfield dari Crystal Palace.
Situasi ini membuat posisi Slot mulai diguncang.
Meski baru semusim lalu ia membawa Liverpool menjuarai liga dengan permainan atraktif, kini pelatih asal Belanda itu mulai kehilangan kepercayaan publik Anfield.
Timnya stagnan di peringkat ketujuh klasemen dengan 15 poin, sudah kebobolan 14 gol di liga, dan terlihat rapuh di setiap lini.
Dalam beberapa pekan terakhir, tekanan meningkat tajam.
Taktik Slot dipertanyakan, pemain baru seperti Wirtz dan Isak belum tampil optimal, sementara cedera beruntun terus menghantui.
Sejumlah fans bahkan mulai meneriakkan satu nama yang dulu mengubah wajah klub, Jurgen Klopp.
Nama Klopp kembali menggema di Merseyside setelah pelatih legendaris itu muncul dalam wawancara dengan podcast The Diary of a CEO. Dalam pernyataannya, Klopp tak sepenuhnya menutup peluang kembali ke Liverpool suatu hari nanti.
Baca Juga: Legenda Jari Litmanen, Maestro Finlandia yang Gagal Bersinar di Liverpool
“Saya sudah bilang tak akan melatih klub Inggris lain. Jadi, secara teori, ya, saya bisa kembali ke Liverpool, tapi tidak sekarang. Saya mencintai apa yang saya lakukan saat ini,” ujar Klopp.
Usai meninggalkan The Reds pada akhir musim 2023/24, Klopp kini menjabat sebagai Global Head of Soccer di grup Red Bull.
Namun, meski sibuk di belakang layar, ia mengaku belum menutup sepenuhnya pintu untuk kembali ke dunia kepelatihan.
Kata-katanya memicu euforia di kalangan fans.
Di media sosial, tagar #BringBackKlopp sempat menjadi tren, meskipun pihak klub menegaskan Slot masih mendapat dukungan penuh.
Menariknya, Klopp justru menunjukkan dukungan besar terhadap Slot.
Berita Terkait
-
Legenda Jari Litmanen, Maestro Finlandia yang Gagal Bersinar di Liverpool
-
Bakal Didepak Real Madrid, Vinicius Jr Tinggal Pilih Mau ke Liverpool atau Chelsea
-
Ryan Gravenberch Siap Bela Liverpool Saat Hadapi Aston Villa, Krusial The Reds Akhiri Tren Negatif
-
Arsenal Diam-diam Ukir Sejarah usai Hajar Brighton 2-0, Rekor Serba 6!
-
Arne Slot Habis Manis Sepah Dibuang, Eks Liverpool: Begitulah Sepak Bola
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Pengakuan Pemain Berdarah Medan: Berpeluang Bela 3 Negara, Timnas Indonesia Cukup Tertarik
-
Tak Ikut Arus ke Super League, 9 Pemain Timnas Indonesia Ini Masih Bertahan di Liga Top Eropa
-
Pemain Rp86,91 Miliar Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
John Herdman Belum Debut, 2 Negara Sudah Antre Ingin Uji Coba Lawan Timnas Indonesia
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan