- Evra mendapat kabar mendadak dari sang kakak bahwa ibunya dirawat di rumah sakit karena masalah perut.
- Evra mengaku sempat terpukul berat hingga kehilangan kendali emosi karena tidak siap melihat kondisi ibunya yang kehilangan kaki.
- Namun, seiring waktu, ia belajar menerima dan menjadikan ibunya sebagai sumber kekuatan hidupnya.
Suara.com - Mantan bintang Manchester United, Patrice Evra, membagikan kisah pribadi yang menyentuh hati tentang perjuangan sang ibu, Juliette, yang mengalami Alzheimer dan kehilangan satu kakinya.
Evra menjelaskan alasan di balik kebiasaannya tampil dengan satu sepatu dalam sejumlah unggahan di media sosialnya, sesuatu yang sering membuat para penggemarnya bertanya-tanya.
“Orang-orang selalu bertanya di kolom komentar, ‘Kenapa dia cuma pakai satu sepatu?’ atau bercanda bahwa saya tidak punya cukup uang. Tapi sebenarnya, setiap kali saya tidak memakai sepatu kiri, itu adalah bentuk penghormatan untuk ibu saya,” ujar Evra dilansir dari Manchester Evening News.
Ia kemudian menceritakan peristiwa memilukan pada tahun 2010 saat masih membela tim nasional Prancis. Kala itu, Evra mendapat kabar mendadak dari sang kakak bahwa ibunya dirawat di rumah sakit karena masalah perut.
“Ketika saya tiba di rumah sakit, semua orang menangis. Saya masuk ke ruangan dan mencium ibu saya yang terbaring di tempat tidur. Saat saya menarik selimut, saya baru sadar bahwa kakinya telah diamputasi,” kenangnya.
Evra mengaku sempat terpukul berat hingga kehilangan kendali emosi karena tidak siap melihat kondisi ibunya yang kehilangan kaki. Namun, seiring waktu, ia belajar menerima dan menjadikan ibunya sebagai sumber kekuatan hidupnya.
“Sekarang, ibu saya punya kaki palsu dan ia bisa menari lagi. Setiap video yang saya unggah tanpa sepatu kiri, itu untuk pahlawan saya — ibu saya,” tambahnya.
Dalam wawancara yang sama, Evra juga mengungkap bahwa sang ibu kini berjuang melawan penyakit Alzheimer, yang perlahan memengaruhi daya ingat dan fungsi kognitifnya.
Meski begitu, ia menegaskan bahwa ibunya tetap memiliki semangat hidup tinggi.
Baca Juga: Morgan Gibbs-White Gemetar Lihat Perubahan Manchester United: Luar Biasa!
“Dia tetap positif, tetap tersenyum. Saya bangga padanya,” ujar pria asal Prancis itu.
Patrice Evra sendiri dikenal sebagai salah satu bek kiri terbaik di generasinya.
Ia meniti karier dari klub kecil CSF Bretigny sebelum menembus level tertinggi bersama AS Monaco dan kemudian Manchester United pada 2006.
Di bawah asuhan Sir Alex Ferguson, Evra memenangkan lima gelar Premier League dan satu trofi Liga Champions.
Ia menutup kariernya di Juventus, Marseille, dan West Ham United, serta mencatat 81 penampilan bersama tim nasional Prancis sebelum pensiun pada 2019.
Kontributor: Azka Putra
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa