-
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di Etihad, dengan Haaland, Nico González, dan Jérémy Doku mencetak gol.
-
Pep Guardiola merayakan laga ke-1000 sebagai pelatih, dengan total 716 kemenangan, termasuk 388 bersama City.
-
Manchester City mencatat clean sheet pertama lawan Liverpool dalam 14 pertemuan terakhir dan menang kandang delapan laga beruntun lawan juara bertahan.
Suara.com - Manchester City tampil dominan dan menundukkan Liverpool 3-0 dalam laga lanjutan Premier League 2025/2026 di Stadion Etihad, Minggu (9/11/2025) malam WIB.
Erling Haaland membuka keunggulan City pada menit ke-29 lewat sundulan tajam setelah menerima umpan matang dari Matheus Nunes.
Menjelang akhir babak pertama, City menggandakan keunggulan melalui Nico González.
Tendangan keras gelandang asal Spanyol itu membentur kaki Virgil van Dijk dan berbelok arah, membuat Mamardashvili tak berkutik.
Liverpool sebenarnya sempat menyamakan kedudukan melalui sundulan Van Dijk pada menit ke-38, namun dianulir wasit karena Andy Robertson dianggap mengganggu posisi kiper Gianluigi Donnarumma dalam posisi offside.
Memasuki babak kedua, Jérémy Doku tampil brilian dan menjadi momok bagi pertahanan Liverpool.
Pemain sayap asal Belgia itu mencetak gol indah di menit ke-63 lewat sepakan melengkung dari luar kotak penalti, sekaligus menutup pesta gol City menjadi 3-0.
Berikut 5 fakta kemenangan telak Liverpool atas Manchester City seperti dikutip dari data Opta:
1000 - Bagi Pep Guardiola, kemenangan ini terasa sangat spesial.
Baca Juga: Elkan Baggott Hilang Usai Bawa Ipswich Town U-21 Tak Terkalahkan, Ada Apa?
Laga kontra Liverpool menjadi pertandingan ke-1000 dalam karier kepelatihannya, dengan rekor 716 kemenangan, termasuk 388 di antaranya bersama Manchester City.
8 - Hasil ini juga memperpanjang catatan impresif City di kandang sendiri. Mereka kini tak terkalahkan dalam delapan laga kandang terakhir melawan juara bertahan Premier League (7 menang, 1 imbang).
14 - Manchester City mencatat clean sheet pertama melawan Liverpool dalam 14 pertemuan terakhir di semua ajang.
Ini juga adalah kemenangan pertama City atas Liverpool di Premier League sejak April 2023.
4 - Liverpool mencatat empat kekalahan tandang beruntun di Premier League, terburuk sejak 2012.
Kekalahan ini menjadi yang kelima bagi Liverpool dalam 11 laga Premier League musim ini, sebuah rekor buruk bagi juara bertahan sejak Leicester City musim 2016/2017.
Berita Terkait
-
Elkan Baggott Hilang Usai Bawa Ipswich Town U-21 Tak Terkalahkan, Ada Apa?
-
Dibantai Manchester City, Roy Keane Kritik Pedas Liverpool: Tak Layak Jadi Juara
-
Arne Slot Geram: VAR Dinilai Salah Anulir Gol Van Dijk
-
Pep Guardiola Kirim Sinyal Keras ke Arsenal Usai Man City Bungkam Liverpool 3-0
-
Liverpool Dipermalukan City 3-0, Kegagalan Penalti Haaland Terbayar Tuntas
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
Terkini
-
Elkan Baggott Hilang Usai Bawa Ipswich Town U-21 Tak Terkalahkan, Ada Apa?
-
Komdis PSSI Beri Sanksi Tambahan untuk Lucho, Ini Respon Manajemen Persib Bandung
-
Persaingan Peringkat 3 Terbaik Jelang Timnas Indonesia U-17 Hadapi Honduras
-
3 Pemain Honduras Paling Berbahaya, Timnas Indonesia U-17 Wajib Waspada
-
Kata-kata Emil Audero Kecewa Cremonese Kalah dari Pisa Meski Dominan di Liga Italia
-
Para Bintang Timnas Indonesia Menggila di Klub, Skuad Garuda Malah Vakum di FIFA Matchday
-
Skandal Naturalisasi Malaysia: Tujuh Pemain Kini Tuntut FAM Bayar Ganti Rugi
-
Efek PSSI Malas Buat Laga FIFA Matchday, Timnas Indonesia Semakin Ditinggal Malaysia dan Vietnam
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
-
Luke Xavier Keet Pemain Keturunan Mana? Gelandang Klub Yunani Lagi Dihebohkan Gabung Timnas