- Nathan Tjoe-A-On bangkit setelah minim menit bermain di Swansea City.
- Kini tampil reguler di Willem II dan sudah bermain 14 laga Eerste Divisie.
- Penampilan solidnya mengantar ia masuk Team of the Week pekan ke-16.
Suara.com - Kebangkitan para pemain Indonesia di liga Eropa kembali menjadi sorotan. Setelah keberhasilan Ragnar Oratmangoen, kini giliran Nathan Tjoe-A-On yang menunjukkan tanda-tanda bangkit setelah melewati masa sulit di klub lamanya.
Nama Nathan memang sempat meredup selama memperkuat Swansea City pada musim 2024/2025.
Kariernya di Inggris tidak berjalan mulus, bahkan pemain keturunan Semarang itu hanya turun sekali di ajang Championship—itu pun hanya dua menit.
Dua penampilan lainnya datang di EFL Cup, namun tidak cukup untuk mengangkat kembali grafik permainannya.
Situasi itu berubah drastis setelah Willem II merekrut Nathan pada Juli 2025 untuk memperkuat tim di Eerste Divisie musim 2025/2026.
Perpindahan ke Belanda menjadi titik balik yang dibutuhkannya untuk kembali mendapatkan jam terbang.
Sejak kompetisi bergulir, Nathan langsung dipercaya memainkan peran penting. Hingga pekan ke-16, ia tercatat sudah mengoleksi 14 penampilan di liga dengan total 1.179 menit bermain.
Selain itu, ia turut ambil bagian di ajang KNVB Beker dan mencetak satu gol yang turut memperkuat posisinya sebagai pemain inti.
Salah satu performa terbaiknya hadir saat Willem II menghadapi VVV-Venlo.
Baca Juga: Setelah 393 Hari Puasa, Ragnar Oratmangoen Akhirnya Kembali Cetak Gol
Nathan tampil penuh sebagai bek kiri, menjaga sisi pertahanan tetap rapat hingga timnya meraih cleansheet dalam kemenangan 2-0.
Penampilan solid itu membuatnya terpilih masuk Team of the Week Eerste Divisie pekan ke-16.
Nathan tidak sendirian dalam daftar itu. Dua rekannya, Stam dan Haen, juga terpilih sebagai pemain terbaik pekan ini.
Haen bahkan menjadi bintang kemenangan lewat dua gol yang ia sarangkan, sekaligus membawa Willem II naik ke posisi keenam klasemen dengan 26 poin.
Performa konsisten Nathan musim ini menjadi bukti bahwa peluang pemain Indonesia untuk bersinar di Eropa masih terbuka lebar—asal mendapat kepercayaan dan lingkungan yang tepat.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan