- Giovanni van Bronckhorst masuk kandidat pelatih Timnas Indonesia setelah PSSI memecat Patrick Kluivert.
- Media Inggris Football Insider memberitakan rumor tersebut pada Selasa (25/11) mengenai Van Bronckhorst.
- Van Bronckhorst dipecat Besiktas akhir November 2024 karena hasil negatif dan taktik dikritik.
Suara.com - Pelatih keturunan Indonesia, Giovanni van Bronckhorst disebut-sebut masuk dalam daftar calon pelatih Timnas Indonesia.
Rumor ini disampaikan oleh salah satu media Inggris, Football Insider pada Selasa (25/11).
PSSI tengah mencari sosok pelatih baru setelah memecat Patrick Kluivert bulan lalu, menyusul kegagalan Indonesia menembus putaran final Piala Dunia 2026.
Dua kekalahan menyakitkan dari Arab Saudi dan Irak pada putaran keempat kualifikasi AFC menjadi akhir era Kluivert.
Menurut laporan media Inggris itu, Van Bronckhorst, yang memiliki rekam jejak panjang di dunia kepelatihan, disebut-sebut menjadi salah satu kandidat paling menarik.
Namun sebelum PSSI mengambil langkah dengan merekrut van Bronckhorst, ada baiknya Exco PSSI mencermati betul sepak terjangnya sebelum menjadi assiten Arne Slot di Liverpool.
Jika mundur ke belakang saat Giovanni van Bronckhorst melatih Besiktas, sekilas akan terlihat ia memiliki kemiripan gaya dengan Patrick Kluivert.
Pada musim lalu, van Bronckhorst mendapat tekanan berat dari pendukung Besiktas yang menganggapnya membawa klub kebanggaan mereka ke posisi terburuk.
November 2024, Besiktas terpaut 10 poin dari pemuncak klasemen Galatasaray, menyusul tren negatif tiga laga liga tanpa kemenangan.
Baca Juga: Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
Setelah kalah beruntun dari Kasimpasa dan Galatasaray, hasil imbang 0-0 melawan Istanbul Basaksehir menjadi puncak kekecewaan fans kepada van Bronckhorst.
Bahkan saat itu, ultas Besiktas sempat menyanyikan chant yang menghujat gaya komunikasi dan taktik van Bronckhorst.
Kritik itu terutama diarahkan pada minimnya tempo, kreativitas, dan ketajaman Besiktas.
Dalam laga terakhir, Besiktas hanya mencatat satu tembakan tepat sasaran selama 90 menit, sebuah statistik yang membuat fans makin murka.
Menariknya beberapa bulan sebelumnya, tepatnya pada September 2024, van Bronckhorst sempat dipanggil oleh petinggi Besikitas terkait taktik kontroversialnya.
Menurut laporan media Turki Kocaeli TV, jajaran direksi mempertanyakan taktik sang pelatih yang dinilai terlalu defensif dan bahkan disebut kontroversial.
Berita Terkait
-
Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
-
Ange Postecoglou Gantikan Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Jay Idzes Cs?
-
Media Inggris: Giovanni van Bronckhorst Kandidat Kuat Pelatih Timnas Indonesia
-
Rapor Jay Idzes Usai Drama Empat Gol Sassuolo vs Pisa, Tampil Solid di Lini Belakang
-
PSSI Masih Bungkam, 5 Sosok Ini Ramai Disebut Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Liga Champions Malam Penuh Haru: Napoli Janjikan Kemenangan untuk Mendiang Diego Maradona
-
Enzo Maresca Ketar-ketir Jelang Kedatangan Barcelona ke Stamford Bridge
-
Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
-
Ange Postecoglou Gantikan Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Jay Idzes Cs?
-
Media Inggris: Giovanni van Bronckhorst Kandidat Kuat Pelatih Timnas Indonesia
-
Rapor Jay Idzes Usai Drama Empat Gol Sassuolo vs Pisa, Tampil Solid di Lini Belakang
-
Hasil Premier League: Manchester United Dipermalukan 10 Pemain Everton di Old Trafford
-
Prediksi Manchester City vs Bayer Leverkusen: Ujian Berat di Etihad
-
Tampil Gemilang, Cahya Supriadi Dipuji Dua Pelatih Asing Sekaligus
-
Murka Thomas Frank Usai Tottenham Babak-belur di Tangan Arsenal