- Luciano Guaycochea soroti kekuatan Borneo FC jelang laga kandang BRI Super League di GBLA pada Jumat (5/12/2025).
- Mariano Peralta, penyerang Borneo FC nomor punggung 10, menjadi sorotan penting dengan 12 gol dari 12 laga.
- Persib Bandung menargetkan kemenangan kandang melawan pemuncak klasemen tersebut usai mengalahkan Madura United 4-1.
Suara.com - Gelandang Persib Bandung, Luciano Guaycochea, bicara mengenai kekuatan Borneo FC yang akan menjadi lawan tanding pada laga kandang kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Pertandingan Persib menghadapi Borneo FC, rencananya akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (5/12/2025).
Menurut Lucho sapaan akrabnya, Borneo FC merupakan tim kuat yang dihuni banyak pemain berkualitas serta berpengalaman.
Salah satu pemain yang menjadi sorotan Lucho yakni Mariano Peralta yang berposisi sebagai pemain depan Borneo FC.
Pemain yang menggunakan nomor punggung 10 ini, sudah tampil dalam 12 pertandingan kompetisi BRI Super League 2025/206 bersama Borneo FC.
Dari 12 pertandingan tersebut, Mariano Peralta berhasil menyumbangkan 12 gol dan 4 assist.
Selain Mariano Peralta, tim berjuluk Pesut Etam ini memiliki pemain berbahaya lainnya di berbagai lini, sehingga patut untuk diwaspadai.
"Mereka (Borneo FC) memiliki pemain yang bagus di setiap lini. Kami tahu mereka tim yang bagus dan mempunyai sosok penting di barisan depan, pemain nomor punggung 10," katanya.
"Dia juga pemain asal Argentina dan pemain yang bagus. Striker, beknya, mereka semua pemain yang bagus," ucapnya.
Baca Juga: Pelatih Persib Akui Mulai Ketar-ketir Melihat Persija
Saat ini, Lucho bersama rekan-rekannya sudah fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi Borneo FC, setelah melakoni laga tandang ke markas Madura United.
"Jadi kami harus sangat fokus dan mencoba untuk memulihkan kondisi setelah melakukan perjalanan panjang kemarin," ujarnya.
"Ini tidak mudah, jadi kami melihat ke depan untuk menang di kandang Jumat nanti," tegasnya.
Gelandang asal Argentina ini mengatakan, kemenangan menjadi target yang ingin diraih pada pertandingan ini.
Karena Persib saat ini sedang bersaing di papan atas, sehingga dia bersama rekan-rekannya siap untuk bekerja keras untuk mengamankan poin penuh.
"Saya rasa setiap pertandingan itu penting bagi kami. Semua tahu Borneo adalah pemuncak klasemen jadi kami harus bisa menang di kandang, sama seperti setiap pertandingan yang dijalani," katanya.
Berita Terkait
-
Pelatih Persib Akui Mulai Ketar-ketir Melihat Persija
-
Usia 17 Tahun, Debut Nazriel Alfaro di Persib Bandung Tuai Pujian
-
Banyak Pemain Bagus, Gelandang Persib Bandung Optimis Sikat Borneo FC
-
Persib Bandung Mau Gaet Joey Pelupessy? Siapkan Uang Segini
-
Ivar Jenner Disebut Diminati 4 Klub Lokal, Tim Mana Saja?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Cedera ACL, Bek Arema FC Luiz Gustavo Akhiri Musim Lebih Cepat
-
John Herdman Berpeluang Panggil 4 Nama Baru di FIFA Series, Ada Bek Premier League
-
Tersisih di Barcelona, Marc-Andre ter Stegen akan Hijrah ke Girona
-
Selamat Tinggal! Gelandang Keturunan Filipina Tinggalkan Barcelona
-
Luis Enrique Terkesima dengan Gol Dembele: Seperti di PlayStation
-
Carrick: Manchester United Permalukan Man City Harus Jadi Rutinitas Normal
-
9 Tahun Bersama dan Temani Sejak Liga 3, Yusuf Meilana Dilepas Persik Kediri
-
Gagal Menang Lagi, Arne Slot Akui Paham dengan Perasaan Suporter
-
Imbang Lawan Nottingham Forest, Arsenal Unggul 7 Poin di Puncak Klasemen
-
Jadwal Padat Persib di Asia, Manajemen Minta Laga Super League Diatur Ulang