-
Persija Jakarta incar kemenangan beruntun melawan Persijap Jepara di Stadion Gelora Bung Karno.
-
Hanif Sjahbandi ingatkan punggawa Persija tetap fokus meski lawan sedang terpuruk di klasemen.
-
Kemenangan atas Persijap akan memperkokoh posisi Persija di papan atas Super League 2026.
Suara.com - Persija Jakarta memasuki pekan ke-16 Super League 2025/2026 dengan modal kepercayaan diri yang tengah menanjak.
Bermain di kandang sendiri, Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senin (3/1/2026) pukul 15.30 WIB, Macan Kemayoran siap menyambut Persijap Jepara dengan ambisi menjaga momentum positif.
Kemenangan telak 3-0 atas Bhayangkara FC pada laga sebelumnya menjadi suntikan moral besar bagi Persija.
Permainan tim terlihat semakin solid, baik saat bertahan maupun ketika membangun serangan.
Aliran bola lebih rapi, transisi lebih cepat, dan kesabaran dalam menekan lawan mulai terasa matang.
Meski demikian, Persija tak sepenuhnya diuntungkan oleh waktu. Jarak pertandingan yang hanya terpaut lima hari membuat persiapan berjalan singkat.
Namun, kondisi tersebut tak membuat Hanif Sjahbandi dan rekan-rekan kehilangan fokus.
Tim memaksimalkan waktu yang ada untuk menjaga kebugaran sekaligus mematangkan taktik.
“Persiapan kami tidak terlalu banyak. Kami memaksimalkan apa yang sudah disiapkan dan apa yang sudah diberikan oleh pelatih,” kata Hanif dalam konferensi pers jelang laga.
Baca Juga: Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
Gelandang berusia 28 tahun itu menegaskan bahwa kemenangan besar di laga sebelumnya bukan alasan untuk berpuas diri.
Persija justru dituntut tampil lebih baik agar konsistensi permainan tetap terjaga.
“Semoga di pertandingan besok kami bisa memberikan yang terbaik, bisa lebih baik lagi dibandingkan pertandingan sebelumnya. Meski pada laga sebelumnya kami menang, kami harus tetap tampil lebih baik,” tuturnya melanjutkan.
Di atas kertas, Persijap memang datang dengan catatan kurang meyakinkan.
Tim asal Jepara itu belum sekali pun meraih kemenangan dalam 10 pertandingan terakhir.
Namun, kondisi tersebut tak membuat Persija lengah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Here We Go! Dean James Masuk Radar Juara 4 Kali Liga Champions
-
Dear Rafael Struick, Ini Profil Ilija Spasojevic, Senior Timnas Indonesia yang Kamu Gebok
-
Fabio Capello: Wasit seperti Mafia, VAR Bikin Saya Gila
-
Rafael Struick Biang Kerok, Gebok Ilija Spasojevic, Kok Pemain Timnas Begitu?
-
Ruben Amorim Dipecat, Alejandro Garnacho Sorak Gembira
-
Kans Dua Anak Kembar Tembus Tim Utama Usai Darren Fletcher Jadi Pelatih Sementara MU
-
Oliver Glasner Jadi Favorit Pengganti Ruben Amorim di Manchester United
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia: Banyak Potensi
-
Bos Persija Jakarta Ancang-ancang Dekati Pemain Baru Jelang Hadapi Persib Bandung
-
Senyum Ruben Amorim Usai Dipecat Manchester United, Kantongi Pesangon Rp271 Miliar