-
Manchester United resmi memecat Ruben Amorim akibat konflik internal dan hasil imbang kontra Leeds.
-
Alejandro Garnacho memberikan sindiran melalui media sosial atas pemecatan mantan pelatihnya di Manchester United.
-
Hubungan buruk antara Amorim dan manajemen serta pemain menjadi penyebab utama kegagalan kerja sama.
Suara.com - Pemecatan Ruben Amorim dari kursi manajer Manchester United langsung memicu berbagai reaksi.
Salah satu yang paling menyita perhatian datang dari mantan pemain Red Devils, Alejandro Garnacho, yang kini memperkuat Chelsea.
Winger timnas Argentina itu diduga melontarkan sindiran halus kepada Amorim tak lama setelah kabar pemecatan sang pelatih diumumkan.
Manchester United resmi memecat Ruben Amorim pada Senin (5/1/2026), kurang dari 24 jam setelah hasil imbang 1-1 melawan Leeds United di Elland Road.
Keputusan tersebut diambil menyusul meningkatnya ketegangan internal, termasuk pernyataan Amorim yang mengaku ingin menjadi manajer, bukan sekadar pelatih kepala.
Laporan sejumlah media Inggris menyebutkan keputusan pemecatan Amorim diambil oleh jajaran pimpinan klub, termasuk CEO Omar Berrada dan direktur olahraga Jason Wilcox.
Disebutkan, terjadi keretakan hubungan antara Amorim dan manajemen Manchester United, yang akhirnya membuat kerja sama tak bisa dilanjutkan.
Kabar pemecatan Amorim disambut suka cita oleh Garnacho.
Mantan winger Manchester United yang hijrah ke Chelsea itu terlihat menyukai unggahan Instagram jurnalis ternama Fabrizio Romano yang mengonfirmasi pemecatan Ruben Amorim.
Baca Juga: Zidane hingga Southgate, 7 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United Versi Media Inggris
Respon dari Garnacho ini pun mendapat banyak komentar netizen.
“Garnacho masih di posisi yang sama di klub berbeda. Duduk di bangku cadangan dan menunggu manajer baru,” komentar netizen.
Seperti diketahui, Garnacho dan Amorim memang sempat berselisih saat masih bekerja sama di Manchester United.
Amorim beberapa kali mencadangkan Garnacho dalam laga-laga penting, termasuk final Liga Europa musim 2024/2025.
Situasi tersebut memuncak ketika Garnacho dan sang kakak secara terbuka mengkritik Amorim, yang berujung pada sang pemain dibekukan dan harus berlatih terpisah dari skuad utama sebelum akhirnya pindah ke Chelsea.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Prediksi Skor dan Jadwal Liga Inggris, Arsenal vs Liverpool: Ujian Berat The Gunners
-
Bos Operator Super League Sampai Geleng-geleng Melihat Tendangan Kungfu Hilmi Gimnastiar
-
Bukan Pelatih Biasa, Nakhoda Timnas Indonesia John Herdman Punya Gelar Doktor Kehormatan
-
Jelang Duel Panas Kontra Persija Jakarta, Petinggi Persib Bandung Kirim Peringatan ke Jakmania
-
Karier Tamat! Tendangan Kungfu Hilmi Berbuah Hukuman Seumur Hidup dari PSSI
-
Jay Idzes Elus Dada, Bos Sassuolo: Saya Tak Mau Jual Pemain
-
Pemain Keturunan Ini Berperan di Pemecatan Ruben Amorim, Bisa Dilirik John Herdman
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Aston Villa: Misi Pangkas Poin dengan Arsenal
-
Prediksi Skor Burnley vs Manchester United: Darren Fletcher Bidik Kemenangan Perdana
-
Persija Jakarta Resmi Lepas 3 Pemain Sekaligus, Siapa Saja?