- Paris Saint-Germain (PSG) mengucapkan selamat atas kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung melalui Instagram.
- Kurzawa diperkenalkan resmi Persib di Stadion GBLA pada Minggu, 25 Januari 2025, seusai laga melawan PSBS Biak.
- PSG menyertakan pesan khas yang menyinggung julukan Kota Bandung sebagai "Paris van Java" saat Kurzawa bergabung.
Suara.com - Kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung turut mendapat perhatian dari klub lamanya, Paris Saint-Germain (PSG).
Melalui unggahan di akun Instagram resmi, PSG memberikan ucapan khusus setelah Kurzawa resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Persib untuk putaran kedua BRI Super League 2025/2026.
Dalam unggahan tersebut, PSG menyampaikan pesan bernuansa khas dengan menyinggung julukan Kota Bandung sebagai Paris van Java.
“Dulu di Paris, sekarang di Paris van Java. Selamat datang, Wawa Kurzawa!" tulis PSG.
Reaksi tersebut muncul tak lama setelah Persib Bandung memperkenalkan bek asal Prancis itu secara resmi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (25/1/2025), usai laga melawan PSBS Biak.
Perkenalan Kurzawa dilakukan dengan cara yang tidak biasa. Seusai pertandingan, lampu stadion dipadamkan dan perhatian Bobotoh diarahkan ke videotron di tribun Utara dan Selatan.
“Dan sekarang sesuatu yang baru dari Persib akan hadir, mari kita saksikan videotron di sebelah Utara dan Selatan,” ujar announcer stadion.
Videotron kemudian menampilkan perjalanan karier Layvin Kurzawa, termasuk cuplikan saat memperkuat Paris Saint-Germain, sebelum akhirnya ia muncul mengenakan kostum Persib Bandung. Kurzawa lalu masuk ke lapangan dari lorong ruang ganti dengan didampingi Manajer Persib Umuh Muchtar.
Layvin Kurzawa sebelumnya dikenal sebagai salah satu pemain yang cukup lama memperkuat PSG. Kini, ia memulai babak baru dalam kariernya bersama Persib Bandung untuk menghadapi persaingan putaran kedua BRI Super League 2025/2026.
Baca Juga: Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
Berita Terkait
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Bojan Hodak Beberkan Alasan Rekrut Layvin Kurzawa dan Dion Markx
-
Layvin Kurzawa ke Persib Bandung Disorot Internasional
-
Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
Banyak Diragukan Kualitasnya Bakal Turun, Dian Markx Justru Jadi Prioritas Bojan Hodak di Persib?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Piala Asia Futsal 2026: Kegilaan Timnas Futsal Indonesia, Unggul Head to Head Atas Semua Lawan
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar
-
Mengapa Erling Haaland Tak Masuk Starting XI Saat Lawan Wolves, Pertanda Apa?
-
5 Pemain Timnas Indonesia Terbaik Menurut Shin Tae-yong, Kevin Diks Kalah dari Asnawi Mangkualam
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia
-
Timnas Futsal Indonesia Dapat Ancaman Serius dari Korea Selatan
-
Sikap Michael Carrick Soal Kursi Manajer Permanen Manchester United
-
Daftar Lengkap Agenda Timnas Indonesia Selama 2026, John Herdman Siap Beraksi?
-
Manchester United Mulai Bahas Peluang Finis 4 Besar usai Hajar Arsenal