Suara.com - Bank Rakyat Indonesia (BRI) sebagai salah satu lembaga keuangan terbesar di Indonesia, menyediakan beragam produk tabungan yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan finansial seluruh lapisan masyarakat. Beragam jenis tabungan yang ditawarkan memiliki keunggulan masing-masing, salah satunya adalah adanya pilihan tabungan BRI yang bebas biaya admin bulanan.
Setiap produk simpanan dari BRI memiliki karakteristik tersendiri, termasuk soal biaya administrasi bulanan yang dibebankan kepada nasabah. Beberapa jenis tabungan BRI dirancang khusus tanpa potongan biaya admin, menjadikannya solusi ideal bagi masyarakat yang ingin menabung secara efisien tanpa terbebani biaya bulanan. Jenis tabungan ini cocok untuk siapa saja, mulai dari pelajar, anak-anak, hingga individu dewasa.
Tabungan BRI yang Bebas Biaya Admin Bulanan
Sebelum membahas lebih lanjut tabungan BRI yang tidak dikenakan biaya administrasi bulanan, berikut daftar lengkap jenis tabungan yang ditawarkan oleh BRI:
1. Tabungan BRI Tabunganku
2. Tabungan BRI Simple
3. Tabungan BRI BritAma Junio
4. Tabungan BRI BritAma
5. Tabungan BRI Simpedes
Dari kelima jenis tersebut, tiga di antaranya termasuk dalam kategori tabungan BRI yang bebas biaya admin bulanan, yaitu Tabunganku, Simple, dan BritAma Junio. Ketiga jenis tabungan ini tidak membebankan biaya pemeliharaan rekening setiap bulan, sehingga saldo nasabah tidak akan berkurang hanya karena potongan administrasi.
Baca Juga: Nikmati Kemudahan Transaksi Tanpa Biaya Admin di Aplikasi Pegadaian Digital
Sementara itu, tabungan BritAma dan Simpedes masih menetapkan biaya bulanan. Untuk produk BritAma, biaya administrasi berkisar antara Rp11.000 hingga Rp12.000 setiap bulan, tergantung dari saldo rekening yang dimiliki nasabah. Jika saldo tabungan berada di atas Rp10 juta, maka akan dikenakan potongan admin sebesar Rp12.000 per bulan. Namun, bila saldo berada di bawah angka tersebut, biaya admin yang berlaku adalah Rp11.000.
Sedangkan tabungan Simpedes memiliki biaya admin yang lebih rendah dibanding BritAma, yaitu sebesar Rp5.500 per bulan. Meski begitu, jika dibandingkan dengan tiga jenis tabungan BRI yang sepenuhnya gratis admin, tentu Tabunganku, Simple, dan BritAma Junio lebih menguntungkan untuk nasabah yang ingin menabung secara optimal.
Jenis Tabungan BRI Bebas Biaya Admin
Berikut ini penjelasan lebih rinci dari masing-masing tabungan BRI bebas biaya admin bulanan:
1. Tabungan BRI Tabunganku
Produk ini merupakan layanan simpanan untuk nasabah perorangan yang memiliki kebutuhan menabung secara sederhana namun tetap aman dan terpercaya. Keunggulan utamanya adalah tidak ada potongan biaya administrasi per bulan. Untuk membuka rekening Tabunganku, nasabah hanya perlu menyetorkan dana awal minimal Rp20.000. Namun, kekurangan dari jenis tabungan ini adalah tidak disediakannya kartu ATM, sehingga transaksi penarikan tunai hanya dapat dilakukan melalui layanan teller di kantor BRI terdekat.
Berita Terkait
-
10 Tips Agar Pengajuan KUR BRI Tidak Ditolak
-
Mengatasi Tidak Bisa Login BRImo Karena Error Face ID atau Fingerprint Bermasalah
-
Cara Cek Promo BRI Terbaru, Ada Diskon Terlengkap Tanpa Syarat Minimal
-
BRI Dominasi Penyaluran KUR di Sulawesi Selatan, Bukti Komitmen Pemberdayaan UMKM
-
Desa BRILiaN Hargobinangun: Inovasi dan Kolaborasi dengan BRI Dongkrak Ekonomi Desa
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Dari Getah Lontar Jadi Cuan, Berikut Kisah Desa Hendrosari yang Bangkit Bersama BRI
-
Cara Kurban Idul Adha Lewat BRImo, Ini Kelebihannya
-
Promo Sepatu Porteegoods, Lebih Murah dengan Diskon dari BRI!
-
BRI Peduli Fasilitasi Sertifikasi Halal bagi UMKM, Dukung Memperluas Akses Pasar
-
BRInita BRI Peduli Raih Apresiasi Internasional, Bukti Penghargaan Pemberdayaan Perempuan
-
Haji Nyaman, Keluarga Tenang dengan Promo RoaMAX Haji Telkomsel di BRImo
-
Tabung Dana Pensiun di BRImo dan Dapatkan Bonus Saldo dan Keuntungan Melimpah!
-
Diskon Hingga 53 Persen Pembelian Paket Internet IM3 di BRImo, Cek Infonya!
-
Bunga Pindar BRI Ceria, Flat dan Ringan Cocok untuk Gaya Hidupmu
-
Mobil Rusak Karena Banjir, Ajukan Pinjaman Perbaikan ke BRI Aja!