CEO Variant Entertainment Triadi Noor, selaku promotor yang bertanggung jawab mendatangkan Dream Theater, mengatakan jika Presiden Joko Widodo (Widodo) ada rencana ingin bertemu dengan para personel band beraliran progresif rock Dream Theater yang hari ini, Minggu (26/10/2014), tampil di Lapangan D Senayan, Jakarta.
“Top secret sih. Udah di-approach sama pihak istana. Kemungkinan, tapi 49 persen lah. Pak Jokowi sih katanya pengen ketemu,” kata Triadi berbincang dengan suara.com di Hotel Sultan, Senayan, Sabtu (26/10/2014).
Selain itu, kata Triadi, Jokowi juga berencana untuk datang ke lokasi konser untuk melihat langsung penampilan John Myung (bas), John Petrucci (gitar), James LaBrie (vokal), Jordan Rudess (keyboard), dan Mike Mangini (drum).
“Yang sekarang juga lagi berusaha untuk bloking tempat, udah booking tempat,” ujarnya.
Lelaki ramah ini menambahkan, pada konser Dream Theater di Mata Elang International Stadium (MEIS) Ancol pada 2012, sebetulnya Jokowi sudah membeli tiket untuk melihat langsung pertunjukan band asal Boston, Amerika Serikat, itu.
“Soalnya dua tahun lalu beli. Iya beli khusus, waktu itu belum jadi gubernur Jakarta. Waktu masih walikota Solo aja udah beli. Karena repot kampanye dia tak sempat datang, mudah-mudahan kali ini bisa,” kata Triadi.
Presiden ke-7 Republik Indonesia itu memang menggemari musik metal. Jokowi pernah larut bersama lebih dari 50 ribu penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno yang menyaksikan penampilan spektakuler band Metallica pada 25 Agustus 2013 lalu.
Rencananya, Dream Theater konser di Lapangan D Senayan memainkan 18-20 lagu. Tiket yang dijual Rp 1.250.000 untuk kelas Festival A dan Rp 750.000, untuk kelas Festival B.
Berita Terkait
-
Bongkar Penampakan Ijazah Gibran dengan Alumni MDIS Singapura, Apakah Sama?
-
Riwayat Pendidikan Gibran di Orchid Park Secondary School Disorot, Ini Fakta dan Profil Sekolahnya
-
Di Balik Kontroversi Ijazah Gibran Rakabuming Raka, Ini Profil Kampus MDIS Singapura
-
Jakarta Jadi Salah Satu Titik Perayaan Ultah Dream Theater ke-40, Kapan Konsernya?
-
Jawaban Pengacara Jokowi Soal Ijazah Bikin Refly Harun Geram: 'Aneh
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat