Suara.com - Kuasa hukum Riana Rara Kalsum, Ramdan Alamsyah membantah kabar yang menyebut kliennya pernah mengaku hamil dari Lettu (Inf) Zulfikar Rakita Dewa, putra aktor sekaligus Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar.
"Klien kami bukan ngaku hamil tapi telat bulan. Yang menyimpulkan hamil kan temen-temen media. Telat bulan konotasinya nggak selalu hamil," kata Ramdan kepada suara.com, Jumat (6/1/2015).
Itu sebabnya, Ramdan menyayangkan pernyataan Fikar, sapaan akrab Zulfikar, saat jumpa pers di Aula Dinas Penerangan TNI AD di Jalan Veteran No. 5, Jakarta Pusat, 1 Februari lalu. Ketika itu, Fikar berjanji akan bertanggungjawab bila bayi yang dikandung Riana adalah darah dagingnya.
"Yang kita permasalahkan adalah dia (Fikar) sudah melakukan itu (berhubungan badan), terus nggak mau tanggung jawab? Sebelum melakukan itu, Mbak Riana diiming-imingi bakal dikawinin. Jadi bukan hamilnya dipermasalahkan," jelas Ramdan lagi.
Ramdan menilai pernyataan Fikar untuk membiaskan permasalahan utama, yakni tentang perbuatan asusila yang dilakukan seorang prajurit TNI. Pasalnya, Fikar dalam jumpa persnya tak menyebut secara gamblang apakah pernah berlibur dengan kliennya atau tidak sampai mereka melakukan hubungan layaknya suami istri di sebuah hotel.
"Yang kita permasalahkan itu perbuatannya. Dia mengakui nggak?," ujar dia.
Sebelumnya, Riana sempat mengadu ke media pada 21 Januari. Salah satu pengakuannya yang cukup mengejutkan yaitu ia sempat dibuat mabuk oleh Fikar ketika terbang dari Berlin ke Brussel.
"Saat minum wine saya sadar, terus disuruh nambah dan diluar kesadaran saya, pokoknya nggak sadar. Dan saat sadar saya di tempat tidur. Nggak tahu berapa botol, ingatnya hanya tiga," beber Riana yang kini berstatus janda dua anak.
Riana yang berstatus janda dua anak, telah melaporkan Fikar ke Puspom TNI AD di Jalan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, atas dugaan pelecehan seksual. Dia kesal Fikar telah ingkar janji untuk menikahinya.
"Dia janji ajak menikah setelah pulang (dari Paris). Dia janji akan bertanggung jawab untuk menikahi secara sipil dan militer," jelas Riana saat jumpa pers di Wisma Bayuadji, Jalan Gandaria Tengah, Kebayoran Baru Jakarta selatan, Rabu (21/1).
Riana juga sempat mengaku tengah mengandung anak hasil hubungannya dengan Fikar. Sayang, dia menolak memberi tahu berapa usia kehamilannya.
"Iya saya sedang hamil," singkat dia saat itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Banyak Artis Cerai, dr Richard Lee Ungkap Sisi Lain Pernikahannya yang Berbeda Agama
-
Upaya Damai dengan Erika Carlina Buntu, Pihak DJ Panda Ungkap Penyebabnya
-
Denny Sumargo Shock dan Galau Onadio Leonardo Ditangkap Kasus Narkoba
-
Sean Gelael Resmi Lamar Hana Malasan, Cincin Berliannya Ditaruh di Batok Kelapa
-
Roy Marten Murka: Penjara Bukannya Menyembuhkan, Malah Jerumuskan Pecandu Narkoba!
-
Roy Marten Blak-blakan: Dulu Anti Narkoba, Kok Bisa Terjerumus Sabu?
-
Roy Marten Bongkar Rahasia Kelam Narkoba di Panggung Hiburan: Doping Instan Peningkat Percaya Diri
-
Air Mata Denada Pecah, Ungkap Titik Terendah Dampingi Aisha Lawan Leukemia
-
Fuji Kembali Jadi Korban, Uang Endorse Raib Digondol Admin, Modusnya Bikin Geram
-
Andre Taulany Minta Izin Bantu Usaha Natasha Rizki, Desta Cemburu?