Alyssa Soebandono Menikahi Dude Harlino
Aktris yang sekarang memutuskan berhijab ini dinikahi aktor Dude Harlino saat berusia 22 tahun. Keputusan Icha, sapaan Alyssa, menikah saat itu cukup mengejutkan publik karena dianggap masih muda dan karirnya sedang meroket.
Tapi bagi Icha, membangun sebuah rumahtangga merupakan salah satu ibadah yang dianjurkan di dalam agamanya. Dia tak ingin menunda-nunda pernikahan ketika telah menemukan laki-laki yang dirasa cocok sebagai pendamping hidup.
"Mengapa Rasulullah SAW menganjurkan untuk segera menikah, karena ternyata pernikahan itu luar biasa indahnya jika dijalani dengan niat yang tulus dan ikhlas untuk beribadah. Ketika sudah menikah, kita menjalankan suatu ibadah," kata Icha kepada suara.com.
Icha pun mematahkan anggapan yang menyebut seorang perempuan tak bisa bekarir lagi setelah menikah. Selama ini, Dude, kata dia, tak pernah melarang dirinya bila tetap ingin bekerja sebagai artis. Asalkan, priotitas utamanya berada di rumahtangga.
"Dan tidak menutup kemungkinan untuk saya tetap bekerja dalam bidang apapun," ucap dia.
Hampir setahun menikah, Icha dan Dude resmi menjadi orangtua. Mereka dikarunia anak laki-laki yang kemudian diberi nama Muhammad Dirgantara Ariendra Harlino. Menjadi ibu di usia 23 tahun, bukan momok menakutkan bagi Icha. Dia menilai usia tak menjadi patokan menjalani peran sebagai ibu maupun istri.
"Namun lebih kepada kesiapan batin dan juga mentalnya. Ketika saya membicarakan pernikahan, saya sudah meyakini diri saya, insha Allah saya siap untuk menjadi seorang istri dan juga seorang ibu," ujarnya.
Mengurus Anak Dibantu Suami
Semua pekerjaan kata Icha tentu ada kesulitan, termasuk mengurus anak. Apalagi ini merupakan pengalaman pertama dia menjadi seorang ibu. Tapi bagi Icha, rumah tangga adalah sebuah sekolah untuk terus belajar mengemban tanggung jawab baru.
"Jadi jangan pernah berhenti belajar dalam keadaan apapun. Karena ilmu untuk menjadi seorang istri dan seorang ibu tidak diajarkan dalam pendidikan formal," katanya.
Icha pun bersyukur memiliki suami seperti Dude karena ikut berperan mengurus si kecil. Dari awal menikah, mereka memang berkomitmen bahu membahu menjalani peran masing-masing di dalam rumahtangga.
"Walaupun hanya sedikit, keberadaan suami saya yang terus mendukung dan juga menunjukkan bahwa ini adalah tugas kami sebagai orangtua sudah sangat cukup untuk saya," ucapnya. (Yazir Farouk)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat