Suara.com - Artis Velove Vexia menjelaskan kondisi kesehatan ayahnya, pengacara Otto Cornelis Kaligis saat berada di rumah tahanan KPK di Detasemen Polisi Militer (Denpom) Guntur Kodam Jaya.
"Papa kan ada (penyakit) jantung, ada diabetes, ada juga maag akut. Ya banyaklah penyakitnya. Usia Papa kan udah uzur udah perlu banyak asupan vitamin," kata Veloveditemui di gedung KPK Jakarta, Senin (27/7/2015). Ini merupakan kunjungan kedua Velove sejak Kaligis ditahan pada 14 Juli 2015 lalu.
Namun kali ini, Velove hanya ditemani oleh dua orang rekannya saat berkunjung. "Jadi ternyata 'list' yang masuk belum semuanya di-approve KPK, cuma ada beberapa, cuma ada beberapa keluarga, masih banyak adik-adik dan kakaknya Papa, dan juga tante-tante aku yang lain juga belum boleh ketemu, gak tahu katanya masih dalam proses," ungkap Velove.
Pada Jumat (24/7), OC Kaligis melalui pengacaranya, Afrian Bondjol menyatakan tidak bersedia diperiksa sebagai saksi, karena mengaku sakit dan setelah dilakukan pemeriksaan oleh dokter KPK. Waktu itu, disimpulkan Kaligis harus dirujuk ke dokter spesialis syaraf (neurolog).
"Kemarin itu kan sempat naik tensinya," tambah Velove.
Velove ogah banyak bicara mengenai persoalan kasus ayahnya. "Yang disampaikan itu Papa ngejelasin ke aku dan mungkin pernah ngomong juga ke media kalau Papa itu bukan rampok uang negara, gak pernah nyuap hakim, itu sih yang diulang-ulangi lagi ke kita," tambah Velove.
Velove pun meminta dukungan agara ayahnya sehat menjalani masa tahanan di Denpom Guntur.
"Pokoknya minta dukungan aja pada semuanya, media untuk doain papa semoga sehat di dalam, walau dokter pribadi ada beberapa, cuma kita dari keluarga gak bisa langsung kasih dokter yang kita mau," jelas Velove.
Seperti diketahui, O.C Kaligis ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK setelah melakukan pendalaman dan pengembangan terhadap kasus suap Hakim dan Panitera Pengadilan Tata Usaha Negara(PTUN) Medan oleh anak buahnya, M Yagari Bastara Guntur alias Gerry. Diduga, ada keterlibatan Kaligis dalam kasus yang diungkap melalui operasi tangkap tangan tersebut. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Jejak Kebaikan Raffi Ahmad: Dulu Rangkul Luna Maya, Kini Diduga Jenguk Ammar Zoni
-
Beda Nilai Mahar Emas 500 Gram Raisa Tahun 2017 Vs Tahun 2025, Kini Meroket!
-
Ashanty Pamer Rutinitas Skincare Super Lengkap, tapi Netizen Soroti Wajahnya yang Terlihat Kurus
-
Lagi Terjebak Banjir, Suara Google Maps Malah Bikin Ngakak
-
Sidang Cerai Perdana Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Digelar 6 November
-
Angbeen Rishi Gugat Cerai Adly Fairuz setelah 5 Tahun Pernikahan
-
Tak Jujur dan 4 Kali Masuk Bui, Mengapa Nikita Mirzani Divonis Ringan 4 Tahun Penjara?
-
5 Tahap Perjalanan Kasus Nikita Mirzani, Dilaporkan hingga Vonis 4 Tahun Penjara
-
Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun, Pihak Reza Gladys: Produk Klien Kami Tidak Salah!
-
Firdaus Oiwobo Sebut Prabowo Singa Dikelilingi Kambing, Netizen: Baru Kali Ini Dia Benar