Suara.com - Drama Korea Descendants of the Sun tengah jadi topik hangat di negara asalnya. Serial yang dibintangi Song Joong Ki dan Song Hye Kyo itu telah memecahkan rekor dengan meraih rating tertinggi di enam episode pertama.
Dilansir dari Soompi, Senin (14/3/2016), Nielsen Korea mengumumkan episode keenam drama tersebut meraih rating sebanyak 28.5 persen. Pencapaian ini mengalahkan rekor tertinggi yang diperoleh episode terakhir drama My Love From the Star, yakni sebesar 28.1 persen di tahun 2014.
Dengan kata lain, rating Descendants of the Sun telah mewakili 30 persen penonton nasional di Korea Selatan. Drama ini juga mengalahkan drama lain seperti Please Come Back Mister dan One More Happy Ending. Kedua judul itu tayang di waktu yang sama seperti Descendants of the Sun.
Pencapaian ini sejalan dengan biaya produksi yang digelontorkan. Rumah produksi disebut-sebut menghabiskan sekitar 10 juta dolar. 1,7 juta dolar di dalamnya dihabiskan untuk anggaran seni, termasuk penggunaan efek computer generated imagery (CGI).
Per episodenya, drama ini menghabiskan sekitar 668 ribu dolar, jauh dari drama lainnya yang rata-rata cuma membutuhkan 292 dolar.
Descendants of the Sun bercerita tentang sepasang kekasih yang berbeda latar belakang. Tokoh laki-lakinya berprofesi sebagai pasukan tentara yang membunuh demi melindungi keadaan sementara si perempuan bekerja sebagai dokter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar