Suara.com - "#66", film besutan sutradara Asun Mawardi berhasil menggondol penghargaan bergengsi di ajang Worldfest Houston untuk kategori Theatrical Features Film Awards. Film ini diganjar Platinum Remi Award.
Film yang dibintangi aktris Donita, Fandy Christian dan Ricardo Silenzie ini menang di kategori Best Supporting Actress in a Foreign Language Film dan Best Sound Design di ajang Filmmaker Festival of World Cinema London 2016 di Inggris.
"Dengan menangnya film #66 di Houston, London dan Los Angeles, saya merasa mendapatkan pengakuan karena film kita dapat diterima dan disukai oleh mereka," kata Asun Mawardi, pemain, produser, sutradara sekaligus penulis film #66," di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (21/10/2016).
Film '#66' juga sukses memboyong piala kategori Best Fight Choreographer Feature Film dalam ajang Internasional Film Festival 2016 dan akan diputar di Beijing dan Xian, Cina.
Asun berharap dengan penghargaan ajang internasional ini filmnya dapat diterima oleh pecinta film Tanah Air. Rencananya, film ini akan tayang di bisokop pada 17 November mendatang.
"Semoga film ini mendapat sambutan positif oleh penonton di tanah air dan memberikan warna baru dalam industri film kita," lanjut Asun.
"#66" berkisah tentang seorang pembunuh bayaran yang ditugaskan membunuh informan polisi untuk melindungi sebuah organisasi kriminal, namun dia memilih membawa kabur uang bayarannya ke luar kota sebelum menyelesaikan tugasnya.
Sang pembunuh bayaran berusaha berdamai dengan masa lalunya, namun ia malah terperangkap di dunia kriminal. Sang pembunuh sadis itu dihadapkan pada pilihan untuk tetap loyal dengan pekerjaan atau melindungi keluarganya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV