Suara.com - Di mata seorang Tarzan, mendiang Cahyono adalah sosok yang memang punya sifat humoris. Namun, kata personel Srimulat itu, di sisi lain Cahyono seorang yang serius sehingga ada juga orang yang memanggilnya ustad.
Tarzan juga mengenal sosok Cahyono yang tidak mudah menyerah oleh keadaan. Hal itu terlihat dalam keseharian Cahyono.
"Tekun, dia berangkat dari ludruk dan bahan-bahannya sangat hapal. Mainnya, style, pakai blangkon," ujar Tarzan saat mengikuti prosesi pemakaman Cahyono di Taman Pemakaman Umum (TPU) Komplek TVRI, Jalan Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (25/5/2017).
Sampai saat ini, menurut Tarzan belum ada yang bisa menggantikan lawakan khas personel Jayakarta Group itu.
"Dia berangkat dari ludruk, menggunakan cerita. Cahyono seperti itu, saya nggak bisa menjabarkan," kata dia.
Cahyono meninggal dunia di usia 65 tahun pada Kamis (25/5) pukul 12.10 WIB. Meninggalnya bintang film Okey Boss itu berarti habis sudah personel asli Jayakarta Group karena sebelumnya Jojon meninggal tahun 2014, sedangkan Esther dan Uuk meninggal lebih dulu.
Menurut Agung, anak kedua Cahyono, sang ayah meninggal saat tidur. Cahyono baru ketahuan sudah tak bernyawa ketika akan dibangunkan untuk makan siang.
"Kita mau bangunin makan siang, tapi ternyata nggak bangun, jadi buat mematikan kita bawa ke rumah sakit (RS Permata Hijau)," ungkap Agung.
Baca Juga: Sebelum Wafat, Ini Keinginan Terakhir Pelawak Cahyono
Cahyono sempat dirawat rumah sakit Islam Cempaka Putih pada tahun 2013 karena sakit stroke. Selanjutnya, ia dirawat sekitar tiga minggu yang lalu karena sakit jantung dan diabetes.
Cahyono langsung dikebumikan usai salat Ashar. Komedian lainnya yang turut mengantarkan jenazah termasuk Memed Mini dan Nurbuat. Cahyono meninggalkan seorang istri, 4 orang anak dan satu cucu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
5 Serial Netflix Terpopuler Sepanjang Masa, Stranger Things Segera Tamat
-
Berani Laporkan Inara Rusli ke Polisi, Ternyata Wardatina Mawa Punya Backingan yang Tak Main-Main
-
5 Film Indonesia Raih Penonton Terbanyak di Hari Pertama Penayangan Sepanjang 2025
-
Sinopsis We Bury The Dead, Daisy Ridley Hadapi Zombie Jenis Baru
-
Rekomendasi Film Indonesia Genre Sci-fi di Netflix, Ceritanya Unik-Unik
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
Dipersatukan dengan Amanda Manopo, Kenny Austin Bocorkan Perannya di Series Paylater 2
-
7 Film Anime Masuk Daftar Eligible Oscars 2026
-
7 Rekomendasi Film Rio Dewanto, Legenda Kelam Malin Kundang Akhirnya Tayang di Bioskop