Suara.com - Hubungan Ayu Ting Ting dan mantan suaminya, Henry Baskoro Hendarso alias Enji belum juga membaik sejak pernikahan mereka bermasalah hingga akhirnya bercerai. Malah, Enji dipersulit Ayu untuk bertemu anak mereka, Bilqis.
Tapi apa yang diposting Ayu baru-baru ini bikin netizen bertanya-tanya tentang hubungannya dengan sang mantan. Si pelantun Alamat Palsu itu mengutip kata-kata bijak dari salah satu sahabat Nabi Muhammad, Ali bin Abi Thalib.
"Jangan membenci siapapun, tidak peduli berapa banyak mereka bersalah padamu. Hiduplah dengan rendah hati, tidak peduli seberapa kekayaanmu. Berpikirlah positif, tidak peduli seberapa keras kehidupanmu. Berikanlah banyak, meskipun menerima sedikit. Tetaplah berhubungan dengan orang-orang yang telah melupakanmu, dan ampuni yang bersalah padamu. Jangan berhenti berdoa untuk yang terbaik bagi orang yang kau cintai."
Postingan Ayu ini mendapat komentar beragam dari netizen. Ada yang yakin Ayu sudah memaafkan Enji dan segera mempertemukannya dengan buah hati mereka.
"Ini harusnya bagus Quotesnya buat mbak ayu biar bisa Maapin Mas ENJI ayah KANDUNG nya dek Bilkis kan mbak ayu..," tulis akun kalula_shop.
"Berarti mbak maafin si enji dong?? Kasian enji mbak , dia kangen bilqis .. Coba mba jadi enji , pasti sedih ga bisa ketemu anak kandungnya @ayutingting92 gak ada enji gak ada bilqis juga," timpal akun eviwang852g7.
Adapun yang lain justru malah menghujat Ayu, seperti akun wellawilliy misalnya. Akun tersebut yakin Ayu masih memusuhi Enji sehingga dirasa tak pantas memposting kata-kata bijak tersebut.
"Haduh sok mau ngasi motivasi org ,hidup lu liat bro , mantan suami aja kagak boleh ketemu anaknya sendiri . Itu motifnya apa klw bkn dendam? Please," tulisnya.
Hubungan Ayu dan Enji belakangan ini memang kembali ramai dibahas. Enji dikabarkan mengadukan masalah sulit bertemu Bilqis kepada Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).
Baca Juga: Fahri Ternyata Dilarang Jenguk Auditor BPK yang Ditangkap KPK
Perwakilan KPAI bahkan mengaku sudah berusaha melakukan mediasi antara Ayu dan Enji. Namun Ayu belum meresponsnya.
Jika memang tak ada sikap kooperatif dari Ayu maupun orangtuanya, Abdul Razak dan Umi Kalsum, KPAI berencana melakukan upaya terakhir, yakni tes Deoxyribo Nucleic Acid (DNA).
"Iya, ini upaya terakhir kami buat mediasi adalah pihak Enji akan kami dorong melakukan tes DNA," ujar Erlinda Kepala Divisi Sosialisasi KPAI di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (26/5/2017).
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Buntut Video Viral Cium Anak-anak Saat Dakwah, Gus Elham Yahya Akhirnya Buka Suara dan Minta Maaf
-
Putus dari Erika Carlina, DJ Bravy Masih Boleh Bertemu dan Anggap Baby Andrew Anaknya
-
Sarwendah Ungkit Masalah Bayi Tabung, Video Ruben Onsu yang Ingin Tambah Anak Tapi Ditolak Viral
-
DJ Bravy Dituding Manfaatkan Erika Carlina Demi Ketenaran dan Balas Dendam ke DJ Panda, Benarkah?
-
Rayakan Ulang Tahun ke-27, Ini Transformasi Akting Zhao Lusi
-
Rahasia 7 Tahun Pernikahan Beda Agama Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Tetap Harmonis
-
Dijodoh-jodohin dengan Na Daehoon, Jennifer Coppen Auto Beri Respons Tegas
-
Cerita Haru Desta Dulu Bisa Foto dengan Trio Warkop DKI, Kini Main Film Jadi Dono
-
2 Isu Panas Jungkook BTS, Rumor Pacari Winter aespa dan Video Bareng Wanita Misterius
-
Oh Young Soo Kakek Squid Game, Dinyatakan Tak Bersalah atas Kasus Pelecehan Seksual