Suara.com - Kabar bahagia datang bersamaan dengan digelarnya tahlilan tujuh hari meninggalnya Julia Perez, Jumat (16/6/2017) malam. Pihak Universitas Bung Karno (UBK) datang ke kediaman Jupe di Raffles Hills, Cibubur, Jawa Barat, untuk memberikan beasiswa kepada dua adik Julia Perez yaitu, Nia Anggia dan Della.
Almarhum Julia Perez sendiri merupakan lulusan UBK fakultas hukum pada 2015 dengan indeks prestasi Kumulatif (IPK) 3,39.
"Tadi ada (orang) dari Universitas Bung Karno, mereka datang dan memberikan beasiswa kepada kedua adik Jupe. Congrats juga untuk Nia dan Della, karena dapat beasiswa untuk meneruskan kuliahnya. Alhamdulillah sekali sesuatu yang sangat luar biasa," kata Betrand Antolin mewakili keluarga Jupe yang didampingi Sri Wulansih, ibunda Jupe.
Julia Perez memang meninggalkan kesan yang baik meskipun sempat berkasus dengan Dewi Perssik.
Ia juga pernah mengunggah foto berisi nilai-nilai bagus semasa kuliah. Bahkan pengalaman tidak menyenangkan Jupe pun ditulisnya menjadi bahan tugas akhir alias skripsi: Analisis Yuridis Tindak Pidana Penganiayaan Dalam Adegan Film Arwah Goyang Karawang Menurut Pasal 351 ayat (1) Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (Studi Kasus Putusan MA Nomor 913 K/Pid/2012)".
Malam tadi, kata Betrand, pihak UBK juga yang datang sebelum doa pemgajian dan tahlilan tujuh hari wafatnya Jupe, menyampaikan pujian kepada mahasiswi yang terdaftar dengan nama Yuli Rachmawati. "Tadi rektornya datang dan semangat memuji Jupe saat dia kuliah, atensinya, dan semangatnya. Pokoknya dapat pujian langsung dari rektornya," terang Betrand lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Comeback Usai Cuti Melahirkan, Mahalini Akui Tertekan dengan Label 'Penyanyi Viral'
-
Hamil Anak Pertama, Alyssa Daguise Mau Umroh dan Pulang Kampung ke Paris
-
Surya Insomnia Klarifikasi Aksi Tambal Jalan di Tangsel: Tak Bermaksud Singgung Siapapun
-
Nicki Minaj Terancam Kehilangan Rumah Rp318 M Akibat Kasus dengan Mantan Satpam
-
Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
-
Tayang Hari Ini, Film Air Mata Mualaf Sajikan Kisah Haru Pencarian Hidayah dan Konflik Batin
-
Ingat Lagi Omongan Inara Rusli Soal Modal Selingkuh: Tak Perlu Cantik yang Penting Gak Tau Diri
-
Deretan Artis Lepas Hijab Usai Bercerai, Terbaru Jule
-
Pernah Digaji Rp20 Ribu Sehari, Kiky Saputri Cerita Sempat Makan Nasi dengan Biskuit
-
Inara Rusli Ternyata Sudah Lama Bersedia Dipoligami, Asal Syarat Ini Terpenuhi