Hanung Bramantyo. [suara.com/ Puput Pandansari]
Hanung Bramantyo mengaku merasa berdosa kepada perempuan usai menyutradari film Jomblo yang pertama pada 2006 silam. Hanung merasa ada nilai yang meleset dari pemikirannya yakni telah memarginalkan perempuan.
"Saya merasa dosa besar saat membuat (film) Jomblo yang pertama itu. Saya ada value yang kemudian ternyata di alam bawah sadar saya mengamini orang yang berselingkuh dan mengamini orang yang playboy dan menggitukan (memanfaatkan) perempuan," kata Hanung saat preskon usai Gala Premier film Jomblo di XXI Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (29/9/2017).
"Karakter sebangsa Doni (Christian Sugiono) dan Agus (Ringgo Agus Rahman) yang mendua berakhir dengan mereka bahagia dengan pacarnya masing-masing, gimana ya? Buat saya, dia sudah nyelingkuhi orang akhirnya balik ke pacarnya yang lama, kemudian selamat hidupnya," ucap Hanung.
Hanung kembali memberi contoh yang menurutnya lebih parah yakni dalam karakter Doni yang ia ceritakan sangat playboy namun justru hidupnya bahagia. Hal itu berbanding terbalik dengan Olip yang berusha mati-matian namun tidak mendapatkan hasil yang sepadan. Hanung merasa dirinya bersikap sangat tidak adil.
"Sementara yang Doni, Christian Sugiono, yang sudah 'clap-clup' seperti itu dengan perempuan-perempuan tiba-tiba akhirnya mendapat Asri (Rianti Cartwright) yang cantik sementara Olip (Rizky Hanggono) yang berusaha mendekati mati-matian dan ditolak, juga Bimo (Dennis Adhiswara) yang kebetulan diceritakan kejam sekali, jomblo nggak mendapatkan apa-apa," urai Hanung.
Karena alasan itulah, suami Zaskia Adya Mecca ini memutuskan membuat ulang film berjudul sama yang bakal tayang pada 5 Oktober 2017 di seluruh bioskop Tanah Air.
"Di film ini (Jomblo) saya balik semuanya, mereka yang menggitukan (memarginalkan) perempuan sudahlah nista saja, lu ngagak punya siapa-siapa dan akhirnya Olip yang tadinya ditolak mentah-mentah akhirnya dapatlah harapan sekalipun hanya tatapan mata, Bimo juga," urai Hanung.
Hal itulah yang kemudian disebut Hanung mendasari perbedaan yang sangat signifikan antara yang Jomblo versi 2006 dengan film yang dibuat ulang tahun ini. Selain itu, di film inilah Hanung berniat menebus dosanya kepada para perempuan khusunya di Tanah Air.
"Kalau mau dibandingkan ya silakan tapi itu value yang sbenarnya saya berikan kepada penonton sekarang. Gila ya, saya bikin film komedi hiburan tapi dalam tanda petik saya melakukan subordinat kepada perempuan. Itu saja yang sebetulnya kemudian saya re-make Jomblo, itu saja yang harus saya tebus di situ," tandasnya.
Para pemain film Jomblo versi kekinian adalah Ge Pamungkas (Agus), Deva Mahenra (Olip), Arie Kriting (Bimo) dan Richard Kyle (Doni) sedangkan pemeran perempuannya Aurelie Moremans (Asri), Indah Permatasari (Lani) dan Natasha Rizki (Rita)
Tag
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Andre Rosiade Bela Putrinya yang Dihujat Netizen: Azizah Salsha Tak Pernah Bikin Dosa ke Publik!
-
Miss Israel Bantah Menatap Sinis ke Miss Palestina, Anggap Netizen Lebay
-
Cerita Viral Albi & Shella di Film "Sampai Titik Terakhirmu" Hari Ini Mulai Diputar di Bioskop
-
Perjalanan Spiritual Aloy: Pernah Anut 3 Agama, Berencana Umrah Tahun Depan
-
Ajang Puteri WITT 2026 Digelar Lagi, Venna Melinda Turun Tangan
-
Prilly Latuconsina Ungkap Kebahagiaan Pribadi di FFI 2025, Pacar Berhasil Masuk Nominasi
-
Benarkah Istri Gus Elham Yahya Masih Berusia 13 Tahun?
-
Nasihat Menyentuh Andre Rosiade Buat Azizah Salsha yang Terus Diserang Warganet
-
Pakai Peci dan Sarung, Mister Aloy Singgung Keinginan untuk Tobat
-
Joko Anwar Bahas Trik Produser Film Lempar Naskah ke X, Strategi Cerdas atau Sekadar Teori?