Suara.com - Kematian aktris Sridevi menjadi salah berita terbesar di Bollywood dalam beberapa tahun terakhir. Tak heran, karena Sridevi merupakan salah satu nama paling berpengaruh di dunia perfilman Bollywood.
Kematiannya tidak saja memberikan duka bagi keluarga dan penggemarnya di India, tapi juga hampir di seluruh dunia.
Untuk mengenang sang istri, Boney Kapoor yang dikenal sebagai produser ternama di Bollywood, kabarnya berencana untuk membuat film dokumentar tentang Sridevi. Meski baru sebatas isu, sutradara Shekhar Kapur kabarnya telah siap untuk menyutradarai film tersebut.
"Ini akan menjadi semacam warisan visual pada kehidupan dan dunia filmnya. Film tersebut akan diambil dari rekaman video dan suara yang langka dari orang-orang yang penting dalam hidupnya," kata seorang sumber, seperti dikutip Hindustan Times.
Selain itu, film ini juga akan sedikit meluruskan tentang isu negatif mengenai kematian Sridevi. "Boney sangat terganggu dengan apa yang dia anggap tidak benar yang disebarkan orang tentang kematian istrinya," sambung sumber tersebut.
Shekhar Kapur salah seorang yang berjasa dalam karier Sridevi. Ia merupakan sutradara yang mengarahkan Sridevi dalam film Mr. India (1987), di mana film tersebut menjadi salah satu film paling dikenal dari Sridevi. Sedangkan produser film tersebut adalah sang suami sendiri, Boney Kapoor.
Sridevi menikah dengan Boney Kapoor pada 1997, di mana hubungan mereka dikabarkan telah terjalin sejak mereka bekerja sama dalam film Mr. India. Namun setelah menikah, Sridevi menepi dari ingar bingar dunia Bollywood dan fokus dengan mengurus suami dan dua putrinya, Jhanvi dan Khushi Kapoor.
Baca Juga: Priyanka Chopra: Sridevi Adalah Alasan Terbesar Saya Jadi Aktris
Sridevi meninggal dunia di Dubai pada 24 Februari 2018. Aktris 54 tahun itu meninggal tenggelam di bak mandi hotel, tempat ia dan kelaurganya menginap. Diduga, Sridevi mengalami serangan jantung. Sridevi dan keluarga ke Dubai dalam rangka menghadiri acara pernikahan salah seorang keluarganya.
Berita Terkait
-
Alfeandra Dewangga Gacor Cetak 2 Gol Indah, Imbas Segera Menikah?
-
Pemain Langganan Timnas Indonesia Dikabarkan Segera Menikah, Netizen Heboh
-
Serli Artika Sridevi Umur Berapa? Dapat Kado Spesial dari Kiesha Alvaro
-
Biodata dan Pekerjaan Serli Artika Sridevi, Perempuan yang Dekat dengan Kiesha Alvaro
-
4 Pesepak Bola Indonesia yang Menikah dan Pacaran dengan Pramugari, Terbaru Alfeandra Dewangga
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Pangku Jadi Film Terbaik, Inilah Daftar Lengkap Pemenang FFI 2025
-
Kado Ultah ke-76, El Manik Terharu Terima Piala Lifetime Achievement FFI 2025 Saat Masih Hidup
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar