Suara.com - Setelah sukses dengan fan meeting di Jakarta pada Januari lalu, boy group yang terbentuk dari program Produce 101 Season 2 Wanna One, umumkan akan menggelar tur konser dunia pertama mereka yang salah satunya akan diadakan di Indonesia. Dilansir dari Allkpop, Wanna One resmi meliris poster konser mereka pada 17 April lalu dengan tajuk 'One: The World'.
Konser ini akan dimulai dari Seoul selama 3 hari pada tanggal 1-3 Juni mendatang, disusul Amerika yang akan digelar dibeberapa Kota seperti San Jose, Dallas, Chicago, dan Atlanta. Indonesia pun akan menjadi negara ke-4 setelah Singapura yang akan dikunjungi oleh Jisung cs ini.
Jadwal konser Wanna One di Indonesia sudah diumumkan secara resmi oleh promotor IME Indonesia lewat akun twitter @ime_indonesia pada 6 April lalu. Rencananya, mereka akan menggelar konsernya di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, pada 15 Juli mendatang.
Sayang, untuk harga tiket konser Wanna One masih belum dipublikasikan. Tapi jika mengintip dari salah satu platform penjualan tiket online internasional yang dihimpun Suara.com, jadwal konser terdekat yang akan diselenggarakan di Gocheok Sky Dome, Seoul, ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp2,7 juta hingga Rp3,8 juta.
Berbeda dengan platform penjualan tiket lokal yang lebih murah, yakni 99 ribu won atau sekitar Rp1,2 juta. Melihat harga tiket di negara lain, para Wannable (sebutan untuk fans Wanna One), bisa memperkirakan harga tiket yang nanti akan dirilis di Indonesia.
Melihat pada beberapa konser KPop sebelumnya, harga tiket di Indonesia lebih mahal dari beberapa negara lainnya. Jadi, buat Wannable siap-siap menambung buat hunting tiket band kesayangan kamu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi