Suara.com - Teror bom terhadap tiga gereja di Surabaya juga tak luput dari perhatian musisi sekaligus politisi Giring Ganesha alias Giring Nidji.
Lewat insta story, Giring menulis kecaman terhadap aksi teror dengan bom bunuh diri itu. Giring meminta agar pemerintah lebih tegas dalam menangani aksi terorisme.
"Cukup! Pemerintah saatnya jauh lebih tegas menindak aksi keji ini!!!," tulisnya.
Giring juga memposting tulisan tagar #KamiTidakTakut. Tak lupa, dia pun meminta agar masyarakat Indonesia tak menyebarkan foto maupun video yang menyangkut korban peristiwa tersebut.
Sebagai bentuk dukacita terhadap para korban, Giring memposting foto berwarna hitam polos di unggahan terkininya.
Diberitakan sebelumnya, ledakan bom terjadi di tiga gereja di Surabaya pada Minggu (13/5/2018) pagi tadi.
Bom pertama meledak di Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela di Jalan Ngagel Madya Utara.
Selanjutnya, bom juga meledak di Gereja Kristen Indonesia, Jalan Diponegoro 146. Tak beberapa lama, bom juga meledak di Gereja Pantekosta Pusat Surabaya (GPPS), Jalan Arjuna.
Sampai saat ini, 13 orang dilaporkan meninggal dunia akibat bom tersebut. Sementara puluhan lainnya mengalami luka-luka.
Berita Terkait
-
Semangat Jadi Wamen, Giring Ganesha Siap Kerja Keras Tanpa Libur
-
Fadli Zon Jadi Menteri Kebudayaan Didampingi Giring Nidji
-
Selain Raffi Ahmad, 2 Musisi Ini Dipanggil Prabowo
-
Giring Gangesha Rilis Mini Album Serigala: Bertema Cinta dan Pengkhianatan
-
Apesnya Istri Giring Nidji: Menangi Dapil Neraka Jateng, Tapi Gagal ke Senayan Karena PSI Melempem
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika