Suara.com - Penyanyi Dul Jaelani akhirnya angkat bicara soal isu pernah PDKT dengan kekasih kakaknya, El Rumi, Marsha Aruan.
Kepada wartawan, ia membenarkan sempat mengincar Marsha Aruan sebagai kekasih. Kejadia itu terjadi saat mereka duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).
"Bukan gebetan. Dulu waktu aku masih SMP, aku nggak tahu kalau El juga deketin Marsha. Aku juga deketin Marsha jadinya," jelas Dul Jaelani, dalam program Pagi Pagi Pasti Happy yang tayang, Rabu (23/5/2018).
Karena itu pulalah, hubungan adik kakak tersebut jadi memburuk. Dul Jaelani pun pernah tidak bertegur sapa dengan El Rumi gara-gara Marsha Aruan.
"Dulu dengar gosip El suka deketin, ah bodo amat. Sampai si El ngomong beneran ke aku kalau dia lagi deketin Marsha. Akhirnya diem-dieman lah, namanya masih anak SMP," tutur remaja 17 tahun tersebut sembari tertawa.
Namun seiring berjalannya waktu, Dul Jaelani pilih mengalah. Ia juga akhirnya berhenti mendekati Marsha Aruan lagi.
"Kakak El aku tanya apa pasti jawabnya cuma gini (angkat bahu). Bla bla bla 'Nggak tau' (angkat bahu). Akhirnya oh El mau deketin, ya udah lah ngalah. Sampai sekarang Marsha malah jadi kayak kakak buat aku," terang Dul Jaelani.
Sekadar diketahui, kini El Rumi dan Marsha Aruan sudah berstatus sepasang kekasih dan kerap tampil mesra. Bahkan hubungan mereka sudah mengantongi restu dari orangtua masing-masing.
Berita Terkait
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Kaleidoskop 2025: 20 Artis Lamaran di Tahun Ini, Sebagian Telah Resmi Menikah
-
Marsha Aruan Dikira Mualaf, Nama sang Mantan Kembali Terseret
-
Marsha Aruan Kunjungi Masjid Agung Sheikh Zayed di Dubai, Netizen: Mualaf?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kini Diakui, Mayangsari Duduk Bersama Keluarga Cendana di Nikahan Darma Mangkuluhur
-
6 Kisah Pahit Aurelie Moeremans di Broken Strings, Alami Grooming sampai Bullying
-
Denada Digugat Rp7 Miliar oleh Pemuda yang Mengaku Anak Kandungnya, Begini Kronologinya
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming