Suara.com - Musisi Arlonsy Miraldi atau yang kerap disapa Oncy mengawali karier bermusik bersama grup band, Funky Kopral. Meskipun begitu, nama Oncy justru mulai melambung semenjak ditetapkan sebagai gitaris tetap Ungu.
Oncy mengingat dengan jelas kejayaan yang berhasil diraihnya saat nge-band bareng Pasha cs itu. Rasa-rasanyanya tiada hari tanpa manggung dari satu kota ke kota lainnya. Basis penggemar mereka, Cliquers di Indonesia pun boleh dibilang cukup besar.
Sayangnya, band yang hits dengan lagu Demi Waktu itu memutuskan vakum di puncak popularitas. Sang vokalis, Pasha memilih terjun ke politik praktis sebagai Wakil Walikota Palu, Sulawesi Tengah dan rehat dari dunia musik.
Oncy bilang, vakumnya Ungu meninggalkan dampak besar bagi kehidupannya. Dia bahkan sempat membuat band baru, Volmax untuk terus menjaga eksistensi kariernya di industri musik.
Tak hanya itu, kekinian, suami Endhita ini juga membentuk duo bareng rekan band-nya di Ungu, Enda yang diberinama 'Enda dan Oncy' dengan alasan serupa.
Lebih lanjut, berikut wawancara lengkap Suara.com bersama Oncy soal perjalanan karier bermusiknya hingga Ungu dinyatakan vakum.
Boleh diceritakan awal karier bermusik Anda?
Aku tuh pertama kali dikenali musik sama bokap. Tepatnya dulu nyanyi. Karena di tempat bokap dulu ada tempat karaoke. Bokap ngajakin 'Ayo nyanyi nyanyi'. Kebetulan aku lagi suka nyanyi, suka sama musik juga. Terus bokap juga akhirnya kenalin sama gitar. Barulah dari situ aku jatuh cinta sama gitar. Nah pas di SMP aku kenal sama temen-temen, dari situlah terbentuk Funky Kopral. Karier aku dari situ.
Tahun berapa itu?
Baca Juga: Duet, Enda dan Oncy Pastikan Kantongi Izin Personel Ungu
Mulai rilis album pertama Funky Kopral, pokoknya pas aku kelas 2 SMA. Dua album aku sama Funky Kopral. Tapi tahun 2001 aku cabut dari Funky Kopral. Habis itu jadi additional player kemana-mana. Salah satunya buat Aryo Wahab dan Ungu. Kemudian tahun 2003 baru aku fix gabung sama Ungu jadi member. Dari situlah saya sedikit lupa, pokoknya lahir 14 album atau 17 album sama Ungu. Sampai detik ini masih sama Ungu. Cuma emang bikin band lagi Volmax. Dan bikin duo juga sama Enda terakhir.
Bangun karier baru lagi dong waktu bentuk Volmax?
Tentunya, pastinya. Tapi dibantu teman-teman Cliquers, label juga dengan besar hati menerima kita. Teman-teman manajemen juga membantu. Semua harus gerak. Dan medsos yang sekarang yang sudah semua orang bisa buka Youtube dan Instagram. Jadi nggak bisa dibilang kita mandek gara-gara Ungu vakum.
Keadaan Ungu pas Pasha putusin masuk politik praktis gimana?
Pasha itu sebenarnya sudah minta restu, ngomong mau maju sudah tahun-tahun sebelumnya. Jadi kita sebagai sahabat memang harus mensupport keputusan dia. Tapi sebagai partner musik tentunya kita keberatan pada saat itu. Karena memang kita langsung mikir, aduh kita kemana nih. Cuma sekali lagi waktu itu aku mikir nggak bisa gitu, kita harus mandiri. Dari situlah aku ngomong sama mas Enda buat bikin grup yang lagi in sekarang. Akhirnya terbentuklah Volmax pada saat itu. Lumayan sih tetap menjaga eksistensi temen-temen berada di titik ini.
Kalau kondisi Anda waktu Ungu vakum gimana?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV