Suara.com - Pemain saksofon dunia, Kenneth Bruce Gorelick atau lebih dikenal Kenny G, siap menggelar konser di Jakarta. Kali ini, konser bertajuk "One Night Only: Kenny G Live in Jakarta" akan digelar di The Kasablanka, Mall Kota Kasablanka, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (6/11/2018) malam.
Musisi kelahiran Seattle, Amerika Serikat itu, bahkan telah tiba di Jakarta dan menginap di salah satu hotel di Jakarta Selatan. Saat ditemui Suara.com, lelaki 62 tahun itu nampak tidak sabar untuk konser di depan para penggemarnya.
Bahkan kepada beberapa media, lelaki yang mengaransemen lagu "My Heart Will Go On" dengan menggunakan saksofon sangat senang bisa kembali ke Jakarta.
"Saya sudah beberapa kali ke sini, jadi saya menikmati berada di sini. Saya juga mempunyai hubungan yang baik dengan orang di sini (Indonesia)," kata Kenny G saat ditemui di salah satu hotel di Jakarta Selatan, Senin (5/11/2018).
Indonesia menjadi pilihan pertama di konser Asia-nya di tahun ini. Bagi Kenny G, Indonesia merupakan negara yang spesial karena tidak mau kehilangan hubungan yang baik dengan para fansnya.
"Saya orang yang suka menjaga hubungan dengan orang yang meyukai musik saya. Menjadi hal yang penting untuk kembali ke Indonesia," tuturnya.
Dalam konser nanti Kenny G akan berjanji akan memberikan suguhan yang spesial.
"Saya akan membawakan lagu yang tidak pernah saya bawa saat konser di Amerika atau tempat lain. Lagu ini sangat dikenal di Asia," tuturnya.
Baca Juga: Lho, Maia Estianty Kok Pamer Foto Mantan Pacar
Rencananya konser Kenny G akan dimulai di pukul 20.00 WIB. Namun pintu sudah dibuka mulai pukul 17.00 WIB.
Berita Terkait
-
Perjalanan Karier Boy Group UN1TY, Kini Ganti Nama Jadi CHNCE
-
Gegerkan Jagad Musik, Harry Styles Umumkan Album Baru pada Maret 2026!
-
DJ Ocyn Asal Indonesia Mendunia, Lagu 'Live The Night' Diputar di Australia
-
LMKN Buka Suara Usai Dilaporkan ke KPK soal Dana Royalti Rp14 Miliar
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Cek Fakta: Benarkah Rowan Atkinson 'Mr. Bean' Kencan dengan Mia Khalifa di Kapal Pesiar?
-
Bantah Isu Jadi Istri Kelima Mualem, Intip Profil Lengkap Datin Sri Vie Shantie Khan
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Heboh Video Pernikahan Gubernur Aceh, Vie Shantie Khan Klarifikasi Isu Jadi Istri Baru Mualem
-
Tengku Zanzabella Minta Publik Berempati ke Aurelie Moeremans, Tapi Jangan Tuduh Roby Tremonti
-
Sempat Tak Bisa Jalan, Jaja Miharja Kini Konsumsi Puluhan Butir Obat Sehari Demi Sehat Lagi
-
Tak Paksa Anak Jadi Artis, Sule Cuma Minta Fokus Tentukan Masa Depan
-
Detik-Detik Menegangkan Helikopter yang Ditumpangi Raffi Ahmad Oleng di Bali Akibat Cuaca Buruk
-
Manohara Kembali Buka-bukaan Soal Ibunya, Akui Sering Dibawa ke Dukun Sejak Kecil