Suara.com - Maia Estianty terkenal punya nasib yang mujur karena berkesempatan dekat dengan selebriti Hollywood. Bagaimana tidak, setelah Bella Hadid dan David Beckham, kini ia bertemu dengan aktris sekaligus pengusaha wanita Priscilla Presley.
Seperti diketahui, Priscilla Presley ini merupakan mantan istri musisi kelas dunia Elvis Presley.
Pertemuan mereka diceritakan pelantun 'Teman Tapi Mesra' itu melalui Instagram pribadinya. Maia Estianty bercerita kala itu dirinya dan suaminya, Irwan Mussry, sedang berada di Bandara Los Angeles.
Irwan Mussry kemudian melihat seorang perempuan sedang menunggu barang bagasinya. Ya, ternyata itu adalah Priscilla Presley.
Maia Estianty dan Irwan Mussry langsung menghapiri mantan istri penyanyi legenda dunia itu. Maia pun tak mau kehilangan kesempatan untuk ngobrol dan meminta foto bareng.
"Secara tak sengaja di airport Los Angeles, suamiku yang fans berat Elvis Presley, melihat ada wanita yang sedang berdiri sendirian dan sedang menanti barang bagasi, dan suamiku bilang “look, she’s Priscilla Presley!” (buat yang nggak tau, dia adalah mantan istri mendiang penyanyi legenda dunia Elvis Presley... So, aku dekati dia dan bilang “bolehkan aku minta foto?”, untung dia membolehkan," tulis Maia Estianty.
Ibunda Al, El, dan Dul ini menceritakan pengalamannya itu di caption postingannya yang menunjukkan foto bareng dengan Priscilla Presley.
Menariknya, beberapa netizen justru mengomentari penampilan keduanya. Menurut mereka Maia dan Priscilla terlihat mirip di foto tersebut.
Padahal seperti diketahui, keduanya memiliki perbedaan usai yang jauh. Maia Estianty kini berusia 43 tahun sedangkan Priscilla Presley sudah memasuki usia 73 tahun.
Baca Juga: Ahmad Dhani Dipenjara, Maia Estianty Minta Anak-Anak Tetap Kuat
"Kembar bun. Kece baday," komentar seorang netizen.
"Kok mirip ya bun," ungkap netizen lain.
Terlepas dari perbedaan usia dan dibilang mirip, yang jelas keduanya sama-sama mendapat pujian netizen akan kecantikannya.
"Sama-sama cantiknya nggak ketulungan @maiaestiantyreal looking good you both sist," puji seorang netizen.
Artikel ini sudah tayang di MataMata.com
Berita Terkait
-
Ahmad Dhani Dipenjara, Maia Estianty Minta Anak-Anak Tetap Kuat
-
Ahmad Dhani Dibui 1,5 Tahun, El Rumi : Tetap Kuat dan Jadi Dirimu Sendiri!
-
Ultah Pertama Bareng Irwan Mussry, Begini Perasaan Maia Estianty
-
Maia Estianty Nenteng Tas Seharga KPR 15 Tahun, Warganet Pengen Nangis
-
Bulan Madu di Meksiko, Intip Mewahnya Kamar Maia Estianty dan Irwan Mussry
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Masuk 3 Nominasi Piala Citra 2025, Film Home Sweet Loan Bikin Wamen Giring Terpukau
-
7 Film Terbaik Jackie Chan, Aksi dan Komedinya Tak Tergantikan
-
Viral Nikita Mirzani Jualan dari Penjara, Ditjen PAS Bolehkan Asalkan Tak Langgar Norma
-
Viral Momen Miss Israel Diduga Tatap Sinis Miss Palestina di Miss Universe 2025
-
Sinopsis Toy Story 5: Woody dan Buzz Hadapi Mainan Teknologi Tinggi Lilypad, Tayang 19 Juni 2026
-
Tasya Farasya Rayakan Status Janda Pakai Kue 'Officially Unmarried'
-
Festival Sinema Prancis 2025 Siap Digelar 14 Kota, Joko Anwar Bakal jadi Tamu Spesial
-
Deretan Rekomendasi Film Tentang Sulap, Terbaru Now You See Me 3 Tayang Hari Ini
-
Hamish Daud Berduka Kakeknya Meninggal, Ternyata Seorang Veteran Perang Dunia II
-
Yudo Sadewa Geram Dituduh Hidup dari Uang Negara, Tegaskan Sumber Kekayaannya dari Aset Kripto