Suara.com - Tak hanya putranya, Rafathar Malik Ahmad saja yang dimanja oleh Nagita Slavina. Istri Raffi Ahmad ini juga sayang dengan ponakan-ponakan baik anak dari adiknya, Caca Tengker, maupun adik-adik Raffi Ahmad.
Rasa sayang pada ponakan kali ini Nagita Slavina tunjukkan dengan membelikan mainan yang harganya tak murah.
Lewat vlog di Rans Entertainment yang diunggah pada 25 Maret 2019, Nagita Slavina membeli rumah barbie 3 lantai untuk ponakannya, Caca.
Caca ini putri kedua Nisya Ahmad, adik Raffi Ahmad.
Di vlog itu, Nagita Slavina bersama Caca dan Syahnaz Sadiqah, adik bungsu Raffi Ahmad, meng-unboxing rumah barbie 3 lantai tersebut.
Nagita Slavina mengaku senang karena bisa bermain boneka barbie seperti saat dirinya masih kecil.
Dia yang kini belum punya anak perempuan bersyukur karena punya ponakan-ponakan perempuan yang bisa diajak main barbie.
"Untung aku punya ponakan perempuan kecil, jadi bisa main bareng kan Ca," ucap Nagita sambil memperkenalkan ponakannya itu.
Sebelumnya Nagita Slavina juga bercerita awalnya tertarik membeli rumah barbie tersebut.
Baca Juga: Raffi Ahmad - Nagita Slavina Tak Pernah Saling Cek Ponsel, Kenapa?
Katanya saat berjalan-jalan di toko mainan, ia tertarik dengan rumah barbie besar dan sontak teringat masa lalu. Makanya ia membelinya karena selain untuk nostalgia, juga bisa buat menyenangkan ponakannya di rumah.
Berdasarkan penelusuran Matamata.com, rumah barbie 3 lantai serupa punya Nagita Slavina ini dijual sekitar harga Rp 5 jutaan.
Sikap Nagita Slavina yang baik dengan ponakannya dari Raffi Ahmad ini menuai pujian netizen.
"Di sini keliatan banget tulusnya Gigi (Nagita Slavina) sayang kepada seluruh keluarga Raffi...terlove dah Gigi dan seluruh keluarga besar Rans Entertainment," komentar netizen.
"Sifat mbak Gigi aku suka banget.. pintar menyesuaikan .. MANTUL," puji netizen.
Berita Terkait
-
Totalitas Main Padel, Lutut Raffi Ahmad sampai Berdarah
-
Keceplosan, Raffi Ahmad Bongkar Rahasia Gading Marten dan Medina Dina Pacaran
-
Dibocorkan Raffi Ahmad, Benarkah Gading Marten dan Medina Dina Resmi Pacaran?
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Fahmi Bo Update Perkembangan Kondisi Kesehatannya Usai Dilarikan ke Rumah Sakit
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini
-
Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
-
Clara Shinta dan Suami Nyaris Cerai Gara-Gara Drama China, Revand Narya: Itu Adiktif Banget Sih
-
Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
-
Kalina Oktarani Takut Bahas Perceraian Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa
-
Bukan Soal Harta dan Tahta, Cinta Laura Ungkap Momen Titik Balik Pendewasaan Diri
-
Desta Bakal Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn, Awalnya Dihubungi Anak Indro
-
5 Potret Rumah Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Mewah dengan Konsep Open Space
-
Hamish Daud Diisukan Selingkuh, Raisa Sempat Sukai Komentar 'Sad Tapi Legowo'
-
Selain Minta Maaf, Pandji Pragiwaksono Siap Jalani Proses Hukum Adat di Toraja