Suara.com - Sewaktu kecil, Haruka Nakagawa atau Haruka eks JKT48 ternyata pernah tinggal di panti asuhan. Bahkan, ia harus merasakan tinggal di panti asuhan sebanyak dua kali lantaran perpisahan orang tuanya.
Perpisahan tersebut membuat Haruka eks JKT48 harus tinggal bersama neneknya. Namun karena menderita penyakit jantung, sang nenek menitipkan perempuan kelahiran Jepang ini di panti asuhan.
"Karena ibu sama ayah kan sudah pisah, terus papaku kerja. Jadi yang ngurusin aku nenek. Tapi nenek aku tuh punya sakit jantung. Jadi kadang harus operasi atau harus masuk rumah sakit," kata Haruka eks JKT48 di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, pada Senin (20/5/2019).
"Setahun dua tahun, jadi kalau nenek nggak bisa urusin kita, kita nggak ada yang urusin juga kan. Makanya kita masuk panti asuhan," lanjutnya.
Perempuan yang juga anggota idol grup AKB48 ini masuk panti asuhan sejak SD Kelas 1 sampai SD kelas 2 dan SMP kelas 1 sampai SMP kelas 2.
"Karena di Jepang kan memang kalau orang tua atau keluarga nggak bisa jagain anak, anak itu nggak boleh tinggal sendiri. Jadi otomatis masuk panti asuhan," ungkapnya.
Meskipun harus merasakan tinggal di panti asuhan, Haruka eks JKT48 tetap senang. Pasalnya, ia mendapatkan teman baru layaknya sebuah keluarga.
"Aku tuh di panti asuhan di Jepang bagus juga, maksudnya kayak keluargalah. Ada yang bantu aku, ada yang kayak jadi kakak atau adik. Jadi sebenarnya di panti asuhan aku tuh senang-senang saja sih," kata Haruka JKT48.
"Nggak ada sedih. Karena teman-teman di situ sama kayak aku perasaannya. Jadi dekat-dekat saja gitu," lanjutnya.
Baca Juga: Kapok Berkarier di Indonesia karena Dituduh Maling? Ini Kata Haruka
Berita Terkait
-
Kapok Berkarier di Indonesia karena Dituduh Maling? Ini Kata Haruka
-
Kena Prank Dituduh Mencuri, Haruka Minta Fans Jangan Salahkan Pesbukers
-
Prank Haruka eks JKT48 di Pesbukers Tuai Kontroversi, Ini Kabar Terbarunya
-
Ricuh Sidang Ahmad Dhani, Ammar Zoni - Irish Bella Resmi Tunangan
-
Masa Kecil Kelam, Hidup Haruka Nakagawa Berubah Sejak Hijrah ke Indonesia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat