Suara.com - Salmafina Sunan kini berada di bawah pengawasan ketat Sunan Kalijaga dan keluarga setelah sebelumnya sempat meninggalkan rumah dan putus komunikasi. Hal itu terjadi setelah penjemputan paksa tadi malam, meski hingga kini Salmafina Sunan sedang menenangkan diri di suatu tempat.
"Tadi malam saya bersama tim sudah temukan Salma dalam keadaan sehat dan yang pasti saya belum bisa banyak bicara. Pokoknya (saat ini) Salma di satu tempat yang memang itu juga atas permintaan dia dan saya rasa selama masih bisa diawasi orang tua ya saya izinkan," kata Sunan Kalijaga saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (15/7/2019).
Sunan Kalijaga menyebut putrinya tak henti menangis semalam. Dari obrolan singkat dan penyelidikannya, Sunan Kalijaga menduga ada oknum-oknum yang mempengaruhi putri sulungnya untuk melakukan hal-hal yang mencengangkan baru-baru ini.
"Ya sedang kami gali, kita lihat perkembangannya, saya mau dalami ke Salma, kenapa sih kamu? Siapa yang ngajarin kamu? Siapa yang nyetting kamu? Kenapa saya bilang setting, karena ada keterlibatan program, salah satu program tv swasta," jelasnya.
Sebab itu, Sunan Kalijaga akan mengawasi putrinya dengan ketat. Tak menutup kemungkinan nantinya akan diambil langkah hukum. Salah satu sesumbar Sunan Kalijaga saat ini di berbagai media pun sebagai peringatan pada oknum-oknum tersebut.
"Ya saya akan terus intens walau permintaannya dia saat ini ingin menenangkan diri ya saya tetap datangi. Saya nggak merasa umbar ke media, itu sebagai warning aja kepada orang-orang yang terlibat dalam proses perjalanan yang tidak enak buat keluarga kami ini," tegasnya.
Diketahui, Salmafina Sunan sempat tidak pulang ke rumah sejak 2 Juli yang kemudian berujung laporan anak hilang oleh Sunan di Polres Jakbar pada 12 Juli karena putus komunikasi.
Namun, pada 11 Juli, Salmafina Sunan tampak hadir di anniversary pernikahan orang tuanya. Saat itu, Salmfina Sunan tak menghadiri acara sampai selesai dan memilih pergi lebih dulu dengan mobil.
Baca Juga: 4 Potret Kedekatan Salmafina Sunan dan Jennifer Jill Supit
Sehari sebelumnya, Rabu 10 Juli, beredar foto dan video Salmafina Sunan di akun-akun gosip di Instagram yang menunjukkan dirinya melakukan aktivitas ibadah secara Kristiani. Kemudian, pada Minggu 14 Juli, Salma terlihat di JPCC Kota Kasablanka mengikuti kebaktian dan lari menghindari awak media.
Berita Terkait
-
4 Potret Kedekatan Salmafina Sunan dan Jennifer Jill Supit
-
Sunan Kalijaga Belum Yakin soal Agama Salmafina Sunan
-
Sunan Kalijaga Curigai Ada Program TV Sengaja Pengaruhi Salmafina Sunan
-
Sunan Kalijaga Sebut Ada Pihak yang Doktrin Hal Buruk ke Salmafina Sunan
-
Sunan Kalijaga Minta Imigrasi Tunda Kepergian Salmafina ke Luar Negeri
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret