Suara.com - Indrodjojo Kusumonegoro alias Indro Warkop mengatakan tiket mega premier film Warkop DKI Reborn pada 7 September 2019 yang dibandrol dengan harga Rp 5.000 habis terjual dalam sehari.
"Sudah habis. Jadi jam 5 kami ini (mulai penjualan tiket) malamnya itu sudah 95-98 persen, besoknya saya cek pagi sold out, seneng banget," kata Indro ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2019).
Melihat antusias masyarakat terhadap Warkop DKI membuat lelaki 61 tahun ini bahagia. Terlebih lagi banyak yang mengatakan Warkop DKI sebagai legenda.
"Harapannya adalah, ketika orang bilang bahwa Warkop itu legend, kemudian bagaimana kita memelihara legasinya kan ya, harusnya kan terus," ungkapnya.
Sehingga pada hari jadi Warkop DKI ke-46 ini dia ingin memaknai dengan cara bersyukur melalui sebuah karya yang dapat dinikmati dan dikenang masyarakat.
"Dan 46 tahun aku ya kepenginnya memaknai bersyukur, bersyukur dan bersyukur. Bersyukur bukan hanya alhamdullilah tapi dikasih kebebasan atau dikasih kesempetan untuk berkaya. Itu cara kami mensyukuri nikmat Tuhan," tutur Indro Warkop.
Film Warkop DKI Reborn edisi terbaru dibintangi oleh Aliando Syarief (Dono), Adipati Dolken (Kasino) dan Randy Nidji (Indro). Selain itu, Falcon Pictures sebagai rumah produksi membuat film kartun pendek Warkop DKI Reborn. Film berdurasi dua menit ini akan ditayangkan pada 7 dan 12 September 2019 sebagai pembuka Warkop DKI Reborn.
Baca Juga: Begini Cara Indro Warkop Memaknai 46 Tahun Usia Warkop DKI
Berita Terkait
-
11 Pemeran Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t, Indro Warkop Gaet Agen-agen Baru
-
52 Tahun Warkop DKI, Indro Kenang Perjuangan Bersama Dono dan Kasino
-
Indro Warkop Tak Pernah Nyoblos Anggota DPR: Awalnya Sederhana, Masuk Sana Jadi Berubah
-
Indro Warkop Bongkar Alasan Komika Kini Rajai Jagat Film Indonesia, Bahkan di Luar Komedi
-
Dipasangkan dengan Davina Karamoy di Film Kang Solah, Rigen Rakelna Jadi Bulan-bulanan Indro Warkop
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Latoya De Larasa Makin Pede di Jalur Pop Melayu Lewat Lagu 'Sesal'
-
Review Abadi Nan Jaya, Film tentang Zombie dengan Cerita yang Kuat
-
Adu Kekayaan Hamish Daud vs Keenan Pearce, Dituding Cuma Numpang Hidup
-
Kini Cerai, Raisa Akui Sering Berantem dengan Hamish Daud
-
Fedi Nuril Ungkap 3 Sosok yang Ditakuti di 'Adili Idola'
-
Reputasinya Siap Dikuliti di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Kalau Saya Masih Dapat Job, Kalian Gagal
-
Fedi Nuril Siap Dihakimi 6 Komika dan Artis di 'Adili Idola', Ternyata Ini Alasannya
-
Nirina Zubir Ancam Buka Aib Sahabatnya di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Tenang, Aman dari UU ITE
-
Sinopsis Last Summer, Drakor Romantis Baru Lee Jae Wook dan Choi Sung Eun di Vidio
-
Wulan Guritno Pamer Wajah Mulus tanpa Edit, Balas Viral Muka Bopeng: Aku Gak Mau Sembunyi Lagi