Suara.com - Vicky Prasetyo sepertinya tak pernah berhenti dengan segala sensasinya. Setelah kisahnya dengan Zaskia Gotik dan Angel Lelga yang menggemparkan, Vicky seperti ingin mengulang hal tersebut kepada sosok Sahila Hisyam.
Seperti diketahui, Vicky Prasetyo yang dikenal "Raja Gimmick" sejak 14 September kemarin mengaku akan melamar Sahila Hisyam, rekan host-nya di acara Okay Boss yang juga dipandu Raffi Ahmad. Meski banyak yang meragukan dan curiga cuma setingan, Vicky serius dengan rencananya itu.
"Kalau kami sudah memberanikan diri buat datang, buat membuat lamaran berarti kan sudah ada komitmen dari kami, dari dua belah pihak," kata Vicky Prasetyo saat itu.
Sementara Sahila Hisyam yang ditemui Kamis (19/9/2019) enggan berkomentar mengenai rencana lamarannya. Perempuan 27 tahun itu meminta kepada wartawan untuk menyaksikan langsung acara lamarannya dengan Vicky Prasetyo yang ditayangkan di Okay Boss, Jumat (20/9/2019) pagi tadi.
"Makanya lihat aja nanti gimana. Pokoknya buat itu (dilamar Vicky) aku nggak bisa ngomong banyak," kata Sahila Hisyam
Meski pun agak janggal dan aneh, acara lamaran Vicky Prasetyo dan Sahila Hisyam pun digelar di studio di tempat acara Okay Boss, Jumat pagi tadi. Vicky terlihat gagah mengenakan setelan jas berwarna hitam. Ia juga didampingi sang ibu dan adik-adiknya.
Sementara Sahila Hisyam terlihat cantik mengenakan kebaya berwarna kunging. Ia ditemani seorang pria paruh baya, yang diduga sebagai wali.
Namun yang mengejutkan, di tengah acara hadir mantan kekasih Vicky Prasetyo, Iva Lola, yang juga mantan personel Trio Macan. Iva pun datang mengacaukan pertunangan itu.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Ngaku 24 Kali Menikah, Sahila Hisyam : Gladiator Sejati
"Kok bisa kamu ngomong begitu, kok bisa. Lima hari lalu bilang, ayo nikah Sayang," kata Iva Lola.
Vicky Prasetyo pun gelagapan. Suasana mulai kacau dan membuat resah Sahila Hisyam.
"Gini deh aku koq bingung kayak gini, koq lamaran kayak gini kak. Ini sebenarnya kak vicky pilih Iva atau aku?," tanya Sahila Hisyam.
"Ya udah aku piluh kamu. Ya nggak apa-apa aku mau sama kamu," jawab Vicky Prasetyo.
"Koq bisa sih?," tanya Iva Lola heran.
"Ya bisa. Aku pengin berumah tangga dengan Sahila, kita kan sudah selsai," jawab Vicky Prasetyo.
Berita Terkait
-
Buktikan Diri ke Mantan Suami, Shyalimar Malik Siapkan Putranya Jadi The Next Raffi Ahmad
-
Saat Materi Pandji Pragiwaksono Jadi Urusan Polisi, Para 'Korban' Roasting Malah Santai Banget
-
Respons Raffi Ahmad Namanya Disebut Pandji Pragiwaksono di Mens Rea
-
Helikopter yang Ditumpangi Sempat Oleng, Raffi Ahmad Sudah Pasrah: Hidup dan Mati di Tangan Allah
-
Namanya Disebut di Mens Rea Pandji Pragiwaksono, Raffi Ahmad: Udah Biasa Digituin
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
-
Luna Maya Ziarah ke Makam Suzzanna, Bawa Misi Khusus untuk Lebaran 2026
-
Josh Groban Kembali ke Indonesia Usai Satu Dekade, Raisa Jadi Tamu Spesial
-
Targetkan Menikah Tahun Ini Tapi Belum Punya Calon, Fuji: Kayaknya Cowok Trauma Sama Aku
-
Review Film The 355: Aksi Glamor Para Mata-Mata Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dua Kali Tembus Belgia, Whisnu Santika Pertegas Posisi DJ Indonesia di Panggung Internasional
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Wirda Mansur Beri Kode Segera Nikah, Siapa Calon Suaminya?