Suara.com - Suara.com - Artis Prisia Nasution tidak hanya sibuk dengan dunia akting. Diaam-diam artis 35 tahun itu peduli dengan orang yang mengalami gangguan jiwa. Melalui yayasan yang didirikannya, Kopi Panas Foundation dia mulai memberikan bantuan kepada panti ODGJ (orang dengan gangguan jiwa).
"Iya kalau sekarang nangani ODGJ orang dengan gangguan jiwa atau orang gila. Kalau ini sih sudah setahunan fokus ke sana," ujar Prisia Nasution, saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2019).
Keputusannya membantu mereka pun sebetulnya bukan tanpa alasan. Dia bilang banyak panti ODGJ yang luput dari mendapat perhatian publik.
"Sekarang orang kalau nyumbang ke panti asuhan, panti jompo, pernah denger nggak orang nyumbang ke panti ODGJ? Nah disitu mereka juga dapat bantuan dari pemerintah kurang. Orang nggak ada yang tahu mau nyumbang ke situ. Sementara satu panti itu bisa 400 orang. Gimana caranya kasih makannya? Sedangkan yang punya panti itu ada yang supir andong, gimana caranya menghidupi mereka?" kata Prisia Nasution.
"Dulu aku sempat ketemu ODGJ aku ngegas aja naik mobil. Yah mau gimana cara bantuinnya? Bingung kan. Nah itu aku sempat kepikiran. Tapi pas ditelaah lebih jauh, banyak sekali panti ODGJ yang nggak kepegang. Dimulai dari situ sih, memastikan mereka makan, punya tempat tinggal dan pengobatan yang layak. Bantuan dari segi itu saja," sambungnya lagi.
Biasanya, pemain Merah Putih Memanggil akan menyalurkan bantuan berupa makanan hingga obat-obatan ke panti-panti ODGJ.
"Cara bantuinnya pasti kan mereka butuh standar lah butuh sembangko, pasti kita kasih. Kalau misalkan ada siapapun yang mau bantu silahkan datang ke panti interaksi bareng," tutur Prisia Nasution.
Yang pasti, Prisia Nasution mengatakan tidak pernah khawatir berhadapan dengan ODGJ. Menurutnya, berinteraksi dengan mereka cukup menyenangkan.
Baca Juga: Prisia Nasution Potong Rambut Demi Perankan Polwan
"Nah justru itu setiap kali aku datang ke panti untuk buktiin kalau mereka baik-baik aja, bisa diajak interaksi bareng, nyanyi bareng. Jadi stigma-stigma itu juga yang aku patahin dan aku nggak takut," ucap Prisia Nasution.
"Siapa saja pulang dari panti pasti stigma putus sendiri, mereka akan menyebarkan informasi lain kalau mereka nggak apa-apa, mungkin memang nggak nyambung tapi sama-sama manusia fun banget, ketawa bareng juga kok," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Sinopsis Film Badik, Misteri Ospek Maut Berbalut Budaya Bugis Siap Teror Bioskop 30 Oktober
-
Beda Tingkat Gangguan Jiwa Pria dan Wanita, Mana yang Paling Berisiko Stres?
-
Dibintangi Arifin Putra, Sang Pengadil jadi Film Perdana yang Suguhkan Kisah Hakim
-
3 Rekomendasi Film yang Dibintangi Prisia Nasution, Terbaru Sang Pengadil
-
4 Fakta Sang Pengadil, Film Indonesia Pertama yang Angkat Tema Dunia Hukum
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget