Suara.com - Rian D'Masiv kembali unjuk kebolehannya membuat lagu. Kali ini, dia menjadi produser untuk album terbaru Hidup Band.
Grup yang digawangi Zikra (Vokal), Deden (Gitar), Bewok (Bass), Moniq (Gitar) dan Devi (Drum) baru saja resmi merilis mini album perdananya yang berjudul Hidup Adalah...
Keputusan Rian D'Masiv mau memproduseri langsung Hidup Band sebetulnya bukan tanpa alasan. Dia merasa Hidup Band punya karakter yang beda.
"Pertama saya kenal Zikra jadi dia gigih banget mendemokan lagu. Lagunya, Zikra ini sering mention di Instagram dan dilakukan berkali-kali tapi saya nggak lihat. Sampai akhirnya iseng buka DM kok didengar notasinya nggak seperti kebanyakan orang, ada karakter," cerita Rian D'Masiv di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Akhirnya kami bertemu pertama kali dan dia cepat tanggap kalau ngasih masukan, bisa paham kalau saya kasih masukan. Setelah itu bertemu teman lain ketika workshop ada unsur-unsur musik lain dan saya pikir bakal ada warna nih kalau dikelola," sambungnya lagi.
Tak cuma itu, lelaki 33 tahun ini juga berharap bisa memperkenalkan bakat Hidup Band kepada publik.
"Kita butuh regenarasi, harus ada lagi band dari Ciledug. Saya pengin ekosistem tetap aja karena masih banyak musisi berbakat di Ciledug. Ketika gue lihat di Ciledug juga banyak banget yang beda-beda genrenya. Bagus bagus," tutur Rian D'Masiv.
Yang pasti, pelantun "Jangan Menyerah" ini tidak terlalu khawatir mengenai popularitas Hidup Band ke depannya. Kini, Hidup Band resmi berada di bawah naungan EP Music.
"Sebanarany jujur ketika memproduseri mereka saya nggak mikir laku apa nggak. Yang saya kasih adalah semangat berkarya. Karena kalau mikirin laku atau nggak itu jadi beban sendiri. Kalau soal lagi musim ya solois mungkin ya iya lagu banyak tempat buat solois tapi sekarang muski ini luas jadi pasti ada yang dengerin. Banyak segmennya," ucap Rian D'Masiv mantap.
Baca Juga: Rian D'Masiv Kenang Dendy Mikes Sebagai Juri Festival Band
Dalam mini album Hidup Adalah... lebih mengedepankan genre noise pop. Terhitung ada lima lagu di album tersebut termasuk "Ruang Maaf".
Berita Terkait
-
Takut Karyanya Ditelan Zaman, Rian D'Masiv Mulai 'Warisi' Lagu-lagunya ke Anak Sejak Dini
-
Dulu Dikira Halu Punya Rumah di Pondok Indah, Kisah Rian D'Masiv yang Buktikan Mimpi Jadi Kenyataan
-
Era Baru D'Masiv: Jadi Band Indie, Siap Rilis Album Internasional
-
Rahasia D'Masiv Bertahan sampai 23 Tahun, Tetap Awet meski Personel Sempat Berantem di Panggung
-
Siap Bawakan 20 Lagu Lebih, D'Masiv Janjikan Konser yang Tak Biasa di Harmony for Tomorrow
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
5 Film Indonesia Original Netflix 2025, Terbaru Lupa Daratan
-
Bukan Resepsi Kedua, Amanda Manopo Bakal Gelar Syukuran Pernikahan Bareng Keluarga
-
Urutan Film Now You See Me, Biar Gak Bingung Pas Nonton Now You Don't
-
Kilau Nancy Ajram: Perkawinan Spektakuler Musik dan Mode dalam Balutan Gaun Ivan Gunawan
-
Sinopsis Film Hotel Mumbai: Potret Ngeri dan Heroik di Balik Tragedi Serangan Teror 26/11
-
Perjalanan Davika Hoorne dan Ter Chantavit, Bertemu di Film Pee Mak hingga Berlabuh ke Pelaminan
-
Jefri Nichol Ditelepon Ameera Khan Saat Live Main Game, Ekspresi Panik Jadi Sorotan
-
Isu Perundungan Bawa Fedi Nuril Tampil di Film Horor "Qorin 2"
-
Pelaku Hiburan Tolak Gelar Pahlawan Nasional Soeharto, Ada Sineas hingga Musisi
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?