Suara.com - Indra Perdana Sinaga alias Naga akhirnya mengumumkan kalau dirinya bergabung dengan ADA Band. Hal itu disampaikan Naga di akun media sosialnya, Instagram dan Twitter.
Di Instagram, vokalis yang populer dengan nama Naga Lyla ini mengumumkan kalau ia sudah bergabung dengan ADA Band. Naga juga mengunggah foto bareng para personel ADA Band seperti Dika (bass), Marshal (gitar) dan Adhy (drum).
"Awal yang baru. Kehadiran saya di formasi ini bukan untuk menggantikan formasi sebelumnya. Saya datang untuk meneruskan dan melengkapi. #Adaband2020," tulis Naga di bagian caption.
"ADAband 2020. Saya memasuki era baru dalam berkarya. Semoga memberi energi yang baik untuk semua. Salam hangat untuk ArmADA," tulis Naga di Twtter.
Seperti diketahui, ADA Band ditinggal vokalisnya, Donnie Sibarani sejak dua tahun lalu. Namun sejak saat itu, band pemilik hits "Manusia Bodoh" itu belum juga menunjuk vokalis baru. Selama lowong, posisi vokalis kerap diisi Naga dan Dudi Oris.
Namun kini, Naga yang telah mundur dari Band Lyla memilih untuk meneruskan perjalanan ADA Band menggantikan Donnie Sibarani. Naga pun mendapat banyak dukungan dari warganet.
"Sukses broooh," komentar penyanyi Husein Al Atas.
"Sikattt braderrr!!," ujar Sigit Wardana.
"Waduhh makin romance aja nih kalau Bang Naga gabung Ada Band. Good luck bang," timpal pemilik akun @rezalulumey.
Berita Terkait
-
Ramalan Shio Lengkap 16 Oktober 2025 yang Paling Sial dan Tips Menyikapinya
-
Rilis Ulang Lagu Ga Romantis, LYLA Ramai Lagi Tawaran Tampil di Pensi
-
Nyanyi Lagu Rizky Febian, Pandji Pragiwaksono Kritik Proyek IKN: Alamak, Bikin Rugi Negara
-
Erau Kutai: Saat Naga Jadi Rebutan di Sungai Mahakam, Ini Maknanya!
-
KPK Lelang Gelang Naga Emas hingga Properti Rp 60 Miliar Bulan Ini, Tertarik?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika