Suara.com - Lagu Soulmate ciptaan Yovie Widianto sempat trending setelah Bunga Citra Lestari atau BCL menyanyikannya di ajang Indonesian Idol 2020.
Soulmate yang dipopulerkan oleh Kahitna itu dianggap jadi persembahan terakhir BCL untuk sang suami, Ashraf Sinclair. Ya, beberapa jam setelah aksi BCL di panggung, Ashraf dipanggil Tuhan untuk selama-lamanya.
Sama seperti warganet, Yovie juga mengaitkan lagu tersebut dengan kondisi yang dialami BCL saat ini.
"Tadi saya sempat ngobrol, 'Bunga lagu itu memang buat kamu dan Ashraf supaya Soulmate, belahan jiwa yang akhirnya tetap walau dipisahkan oleh takdir. Tapi cintanya bunga untuk Ashraf, Ashraf untuk bunga tak akan pernah hilang," kata Yovie di rumah duka, Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (19/2/2020) malam.
"Saya tahu lagu Kahitna kesukaan Bunga itu Soulmate. Tapi dia memang waktu malam itu penghayatannya dalam luar biasa. Kami semua sampai terkagum-kagum lihat dia nyanyi malam itu," ujarnya lagi.
Sementara, Yovie sendiri sama kagetnya dengan kebanyakan orang saat pertama kali mendengar kabar Ashraf telah tiada. Berita duka itu diterima ketika dia dalam perjalanan ke Medan.
"Kita nggak tahu kalau besoknya ada kejadian suratan, yang jelas kita bersedih. Kita pagi-pagi kaget di bandara, tapi kita sudah berangkat ke Medan. Alhamdulillah saya ada di sini sekarang, sama-sama berdoa untuk Ashraf yang terbaik," ujar Yovie.
Diberitakan sebelumnya, Ashraf Sinclair meninggal dunia di Rumah Sakit MMC Kuningan pada Selasa (18/2/2020) pagi. Dia disebut meninggal akibat serangan jantung.
Jenazah Ashraf Sinclair telah dimakamkan di San Diego Hills Karawang, Jawa Barat.
Baca Juga: Tahlilan ke-2 Ashraf Sinclair, Ari Lasso hingga Syahrini ke Rumah Duka
Berita Terkait
-
6 Artis Liburan Akhir Tahun ke Luar Negeri, Aura Kasih Pilih Jepang
-
BCL Diisukan Cerai, Reza Rahadian Ungkap Faktanya: Mereka Baik-baik Saja!
-
Isu BCL Cerai Sampai ke Luar Negeri, Reza Rahadian Beri Klarifikasi
-
Noah Sinclair Ucapkan Selamat Ulang Tahun pada Tiko Aryawardhana, Panggilannya Bikin Heboh
-
Yovie Widianto Merendah, Sebut Karyanya Tak Akan Viral Tanpa Penyanyi Hebat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Apa Itu Kolonoskopi? Prosedur Kesehatan yang Dijalani Lula Lahfah Sebelum Meninggal Dunia
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es