Suara.com - Usai melahirkan anak kedua pada 20 Februari lalu, Tantri Syalindir alias Tantri Kotak tak mau terbur-buru naik panggung. Istri Arda Naff ini memilih untuk beristirahat dan fokus mengasuh bayinya selama lima bulan ke depan.
"Saya break dari Kotak itu kan Desember. Insya Allah kalau diizinkan dan nggak ada halangan di bulan Juli (comeback)," kata Tantri Kotak, saat menggelar konfrensi pers kelahiran anak keduanya di Rumah Sakit Mayapada di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (22/2/2020).
Meskipun Tantri mengaku rindu berada di atas panggung bersama Band Kotak, namun perempuan berhijab ini lebih mengutamakan melihat tumbuh kembang buah hatinya itu.
"Saya juga kangen manggung. Tapi anak nomer satu bagi saya," ungkap Tantri Kotak.
Untuk anak keduanya ini, Tantri Kotak juga mengaku tak akan menggunakan jasa pengasuh. Tantri yakin bisa merawat sendiri anaknya dengan baik.
"Dari anak pertama pun alhamdulillah sampai usia dua tahun, aku handle sendiri. Aku tetap (dibantu) sama mamah," ucap Tantri Kotak.
Tantri Kotak mengakui kurang percaya dengan orang lain dalam mengurus anak. Kalau pun harus menitipkan si buah hati, ia lebih memercayakannya kepada keluarga.
"Kalau misalkan yang sekarang sama aja, aku belum terlalu percaya sama orang, kalaupun harus ditinggal titip sama keluarga," tutur Tantri Kotak.
Baca Juga: Punya 2 Anak, Tantri Kotak Tak Dibatasi Suami di Dunia Musik
Tantri Kotak melahirkan anak kedua pada 20 Februari 2020 berjenis kelamin laki-laki dengan berat 3,5 kg dan panjang 52 cm dengan nama Arkhairan Cadenza Tanarda. Sebelumnya, Tantri dan Arda telah dikaruniai seorang putri bernama Karanada Medina Tanarda, yang lahir pada 23 April 2014.
Berita Terkait
-
Usai Sedekade Setia Mobil Lama, Tunggangan Baru Tantri Kotak Nggak Kaleng-Kaleng
-
Tantri Namirah Sindir soal Payment ID: Semoga Napas Enggak Bayar Ya Allah...
-
Tantri Kotak Iri pada Jemaah Haji Tahun Ini, Kenang Nikmatnya Berdoa saat Wukuf
-
Tak Menyerah, Posan Tobing Bakal Ajukan Kasasi usai Kalah dari Gugatan terhadap Band Kotak
-
Gugatan Terhadap Kotak Gugur, Posan Tobing Damprat Cella Sebar Berita Bohong
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026