Suara.com - Jefri Nichol menyayangkan di Indonesia soal stigma penjahat masih melekat pada para mantan pengguna narkotika. Menurutnya, hal tersebut sangat berpengaruh pada kondisi mental mantan pengguna narkoba tersebut.
Menurut Jefri Nichol, para mantan pengguna narkoba bisa dikucilkan di lingkungannya karena dianggap sebagai penjahat.
"Stigmatisasi pengguna narkoba yang seakan-akan adalah kriminal berat menurut saya dapat menghambat proses penurunan pengguna narkoba," ujar Jefri Nichol, dalam sebuah talk show online di Voidotid, Kamis (18/6/2020).
"Karena dampaknya itu dikucilkan dari pekerjaan dan lingkungan masyarakat, bisa kemungkinan besar para mantan pengguna mendapat kesulitan untuk menemukan tempatnya kembali di dalam masyarakat," lanjut Nichol.
Stigma negatif pengguna narkoba juga membuat mereka sulit diterima masyarakat, sehingga susah mendapat pekerjaan. Akhirnya, mereka depresi dan justru kembali memakai narkoba.
"Kemungkinan mendapat pekerjaan yang lebih kecil, dijauhi orang-orang, akhirnya mantan pengguna jadi depresi dan memakai lagi," tuturnya.
Sebagai aktor yang pernah tersandung kasus narkoba dan sempat menjalani masa rehabilitasi, Jefri Nichol berpendapat bahwa mantan pengguna narkoba seharusnya tidak dicap sebagai orang jahat. Pemberitaan mengenai ini seharusnya tidak mengalahkan kasus kejahatan seperti korupsi dan pembunuhan.
"Menurut saya tidak seharusnya pesakitan narkoba digemborkan-gemborkan sebagai penjahat. Jadi memang nggak tepat kalau ada pengguna digembar gemborkan dan masyarakat memperlakukannya seakan-akan mereka merugikan masyarakat kayak koruptor atau pembunuh misalnya," jelas Jefri Nichol.
Diketahui, pada Juli 2019 Jefri Nichol diamankan kepolisian Polres Metro Jakarta Selatan karena positif mengonsumsi narkotika jenis ganja sebanyak 0,6 gram. Dalam persidangan, Jefri Nichol terbukti sebagai pengguna dan mendapat hukuman rehabilitasi selama tujuh bulan.
Baca Juga: Jefri Nichol Ungkap Bagaimana Bisa Tergoda Pakai Ganja
Berita Terkait
-
Gabungkan 5 Seni Bela Diri, Jefri Nichol Kewalahan Lawan Elang El Gibran di Pertaruhan The Series 3
-
Sempat Diisukan Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kini Saling Follow Lagi
-
Gabungkan Banyak Seni Bela Diri, Jefri Nichol Kewalahan Lawan Elang El Gibran di Pertaruhan 3
-
Cerita Graciella Abigail Diomeli Jefri Nichol Saat Syuting 'Pertaruhan'
-
Reaksi Jefri Nichol Ditanya Kabar Putus dengan Ameera Khan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
Dipersatukan dengan Amanda Manopo, Kenny Austin Bocorkan Perannya di Series Paylater 2
-
7 Film Anime Masuk Daftar Eligible Oscars 2026
-
7 Rekomendasi Film Rio Dewanto, Legenda Kelam Malin Kundang Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Men in Black 3: Agen J Melompat ke Tahun 1969 untuk Selamatkan Agen K, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis First Man, Drakor Balas Dendam Baru Hahm Eun Jung dan Yoon Sun Woo
-
Beda dari Zaskia, Hanung Bramantyo Justru Santai Anak Ditegur Guru karena Rok Sekolah Pendek
-
Nikah Siri dengan Inara Rusli, Insanul Fahmi Kini Ungkap Alasan Tak Posting Foto Istri Sah di Medsos
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Rilis Hari Ini, Ernest Prakasa Justru Berduka atas Bencana di Sumatera