Suara.com - Vico Bean, komedian yang namanya sempat tenar pada 2010 lantaran karakternya menyerupai Mr Bean, kini hidup susah.
Sejak 2017, Vico Bean sudah pulang kampung ke Jepara, Jawa Tangah karena tidak ada lagi panggilan pekerjaan sebagai komedian di jakarta. Uangnya habis dan hanya menyisakan sedikit modal.
Demi memenuhi kebutuhan ekonomi, Vico Bean menjadi pengemudi ojek online pada 2018. Pekerjaan itu dilakukannya hingga saat ini.
"Habis mau usaha apa lagi? Paling benar aja udah ngojek," kata pemilik nama asli Vico Rahman kepada Suara.com, Jumat (3/7/202o).
Lelaki bernama lengkap Vico Rahman ini bukannya tidak ingin berusaha mencari pekerjaan. Beberapa hal telah dilakukan seperti bisnis mebel dan berjualan nasi kucing.
"Mebelnya enggak laku, orang cuma tanya berapa harganya tapi enggak beli. Kalo nasi kucing, untung enggak seberapa badan pada sakit karena harus begadang," papar pria 34 tahun ini.
Pandemi virus corona kemudian membuat penghasilan Vico Bean sebagai ojol berkurang drastis. Sebagai suami sekaligus kepala keluarga, ia pun putar otak untuk mendapatkan uang.
Vico bahkan sempat menjual somay. "Kebetulan dia pernah tinggal lama di Jawa Barat, jadi tahu resep siomay yang enak. Modal Rp 500.000 bikin lah siomay terus jualan," kata Vico Bean.
Pekerjaan itu baru dilakoninya sejak Maret lalu. Dagangan siomaynya pun hanya sebuah gerobak yang mangkal di salah satu kawasan di Jepara.
Baca Juga: Live Instagram, Maudy Ayunda Bertengkar dengan Kekasihnya?
Malu, jelas pernah dirasakan olehnya. Terlebih jika mengingat sepak terjangnya sebagai komedian laris satu dekade lalu.
"Saya itu kalau jualan pakai topi dan masker, biar orang-orang enggak mengenali. Tapi pas awal jualan masih ada juga yang mengenali sampai minta foto," paparnya.
Namun apa mau dikata, usaha itu harus dilakukannya guna menghidupi diri bersama sang istri.
"Kalau lagi laris dapatnya Rp100.000-150.000, tapi misalnya apes cuma bawa duit Rp50.000 ke rumah," ujar Vico Bean.
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis