Suara.com - Penyanyi Betharia Sonata akhirnya angkat bicara mengenai status jandanya. Sejak bercerai dari Willy Dozan, dia memutuskan belum mau menikah lagi.
Dalam video 'Betharia Sonata Memilih Untuk Tetap Sendiri Part 03 - Call Me Mel 28/07' yang diunggah akun YouTube Call me Mel, Betharia Sonata mengungkap alasannya betah menjanda.
Hal itu disampaikan olehnya saat menanggapi pertanyaan Melaney Ricardo selaku pembaca acara program tersebut.
"Mba Betha, mas Willy kan sudah berkeluarga lagi, orang pasti tahulah sama mba Betharia Sonata. Kenapa sih masih memilih sendiri?" tanya Melaney Ricardo.
"Kepengen anak-anak nyaman," jawab Betharia Sonata singkat.
Tak cuma itu, perempuan 57 tahun ini juga mengaku khawatir apabila anak-anaknya mempunyai ayah tiri.
"Karena saya takutnya kalau ada orang ketiga, yah namanya juga bapak tiri kan itu sudah berbeda gitu. Mungkin gitu," sambungnya.
Kendati begitu, pelantun Hati Yang Luka ini tidak memungkiri sempat bertanya kepada anak-anaknya soal kehadiran ayah baru. Sayangnya mereka meminta supaya Betharia Sonata untuk tak menikah lagi.
"Dulu waktu sepuluh tahun lalu, anak-anak pernah ditanya, mereka bilang, 'Ah mamah begini aja deh, soalnya nanti takutnya sayangnya pindah," tutur Betharia Sonata.
Baca Juga: Willy Dozan - Betharia Sonata Buktikan Mantan Pasangan Juga Bisa Akur
Seperti diketahui, Betharia Sonata menikah dengan Willy Dozan pada 1990. Dari pernikahan itu mereka dikaruniai dua orang anak yakni Nabila Rahman Dozan dan Leon Dozan.
Sayangnya 12 tahun kemudian keduanya memutuskan bercerai, tepatnya pada 2002.
Willy Dozan sendiri sempat menikahi Tini Kartini pada 2004. Pernikahan mereka hanya bertahan selama tiga bulan.
Willy Dozan kemudian menikah dengan perempuan bernama Chika Revieta pada 20 Juli 2007. Belum genap satu tahun, Willy Dozan dan Chika bercerai pada 3 Maret 2008.
Lalu pada 2010, dia kembali naik pelaminan. Kali ini dengan perempuan bernama Rumiyati Ningsih.
Berita Terkait
-
Dosa Terakhir: Ketika Willy dan Leon Dozan Bersatu, Menjelajahi Penebusan dan Aksi Tanpa Henti
-
Putrinya Baru Saja Menikah, Betharia Sonata Menangis Ceritakan Pernikahan Anak Perempuannya
-
Mulai Pulih dari Stroke, Betharia Sonata Mulai Ambil Job dengan Syarat Seperti Ini
-
Kena Stroke, Betharia Sonata Selama Ini Jalani Pola Hidup Sehat
-
Betharia Sonata Stroke, Willy Dozan Ungkap Penyebabnya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar