Suara.com - Pernikahan pedangdut Rizki D'Academy dengan Nadya Mustika Rahayu terus menyita perhatian. Bahkan kekinian keduanya dikabarkan bercerai.
Spekulasi itu muncul setelah video berjudul '47 Hari Menikah, Rizki 2R Talak Cerai Nadya? - Status Selebritis' viral di jagat maya.
Semenjak diunggah akun gosip Lambe Turah, postingan soal itu pun langsung dibanjiri beragam komentar netizen. Banyak yang mengira kalau rumah tangga mereka sudah kandas.
"Inikah yang dinamakan pernikahan seumur jagung?" ujar @helooria di kolom komentar.
"Omongan orang tua tuh selalu bener yaa untung Lesty lebih denger apa kata orang tuanya," imbuh @kkkaa_vril.
"Takutnya orang berpikir oh gara-gara ta'aruf jadi nggak bakal langgeng," timpal @wulanterus.
"Nikah kilat berasa JNE YES," sambung @mihee__xoxo.
Terlepas dari itu, dalam video tersebut Rizki D'Academy sebetulnya sudah menegaskan bahwa pernikahannya dengan Nadya Mustika Rahayu baik-baik saja.
"Aman-aman aja sih sebenarnya," kata Rizki D'Academy.
Baca Juga: Hapus Foto Istri, Rizki D'Academy Bicara Hak dan Privasi
Sayangnya dia enggan bicara banyak soal foto-foto pernikahan yang dihapus di akun Instagramnya. Dia hanya bilang kalau itu bagian dari haknya.
"Nggak apa-apa sih, itu kan juga privasi dan hak sendiri-sendiri ya," jelas Rizki D'Academy.
Yang pasti dia cuma mengatakan kalau masih berkomunikasi dengan istrinya itu.
"Alhamdulillah masih (komunikasi)," jawabnya singkat.
Seperti diketahui, gonjang ganjing rumah tangga Rizki D'Academy berawal saat Nadya Mustika Rahayu kedapatan tidak mengenakan cincin nikah.
Tak lama dari itu, giliran Rizki D'Academy yang memutuskan menghapus semua potret kebersamaannya bareng sang istri.
Berita Terkait
-
Penuhi Asupan Gizi, Segini Biaya Fantastis Rizki-Ridho DA demi Tubuh Berotot
-
Menang Kompetisi Binaraga Internasional, Hadiah Apa yang Didapat Rizki dan Ridho DA?
-
Perjuangan Berat Rizki dan Ridho DA untuk Kompetisi Binaraga di Singapura, sampai Nangis!
-
Nadya Mustika Eks Rizki DA Melahirkan, Gayanya Berkerudung Jadi Omongan
-
Dituding Rumah Tangganya Retak, Nadya Mustika Curhat Ini ke Raffi Ahmad dan Irfan Hakim
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi