Suara.com - Desainer kondang Barli Asmara meninggal dunia 27 Agustus 2020. Sebelum pergi untuk selama-lamanya, dia sempat pamit pindah ke Bali sekaligus minta maaf kepada Tya Ariestya.
Rupanya, tak hanya Tya Ariestya yang diberi isyarat terakhir. Ririn Ekawati yang juga salah satu sahabatnya, sempat diminta untuk mengunjunginya di Bali.
Hal itu tampak dalam unggahan feed Instagram Ririn Ekawati. Dia mengunggah cuplikan DM (direct messages) dari Barli Asmara padanya.
"Rindu..plis main sini," pinta Barli Asmara.
"Mau. Kakak bahagia ya di sana?" balas Ririn.
"Bahagia dek, bangett," jawab Barli.
Dalam keterangan foto-foto yang diunggahnya, Ririn juga menyebut Barli sudah tak lagi merasakan sakit. Ia pun mengaku mecintai Barli sampai kapan pun.
"Kakak sayang @barliasmara my twinny, Istirahat yang tenang kakak sayang udah nggak ngerasain sakit lagi. Aku salah satu ade kamu yang merasa kehilangan dari sekian banyak keluarga dan temen-temen," ungkapnya.
"Banyak banget yang kita lewatin bareng-bareng kak dan nggak akan aku lupain. You are my role model kak.. i always Adore you. Kabaikanmu akan ku ingat sampai kapan pun. Love you forever and Always Al fatihah," sambungnya.
Baca Juga: Penyebab Radang Otak Barli Asmara dan Berita Populer Lainnya
Sebelumnya, Tya Ariestya mengaku ditelepon Barli Juli lalu saat kepindahannya ke Bali. Saat pamit, Barli juga sempat meminta maaf pada Tya.
"Kakak terakhir teleponan emang pamitan karena mau tinggal di Bali sampe bikin grup WhatsApp segala," tulis Tya Ariestya di Instagram.
"Pake minta maaf kalau ada salah-salah padahal cuma pindah ke Bali saja. Tetap minta support untuk karya-karyanya dan akan terus kirimin koleksi-koleksi terbaru yang pantes sama badan aku," sambungnya .
Meskipun begitu, ibu dua anak ini tetap mendoakan Barli Asmara. Dia berharap amal ibadah almarhum bisa diterima Tuhan.
"Kakak @barliasmara @barliasmara.id yang tenang di sana. Kakak orang yang super baik, super humble. Semua orang peduli sama kakak dan selalu ngeluangin waktu buat teman-temannya," ujar Tya Ariestya.
Selain Tya Ariestya, sederet artis lainnya juga sudah mengucapkan belasungkawanya buat Barli Asmara.
Berita Terkait
-
Demo Rusuh Dekat Rumah, Ririn Ekawati Sempat Cemas Saat Terbang ke Sydney
-
Imbas Aksi Demo, Usaha Kuliner Ibnu Jamil di Pejompongan Terpaksa Ditutup
-
Dulu Dicuekin Bertahun-tahun, Ibnu Jamil Dipeluk Haru Anaknya yang Lolos Akmil 2025
-
Kisah Cinta Aldi Bragi dan Ikke Nurjanah: Dari Duet Manis 'Memandangmu' Hingga Perpisahan Pahit
-
Ibnu Jamil Sudah Prediksi Timnas Indonesia Bakal Kalah Telak dari Jepang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
"Sebelum Dijemput Nenek" Tayang 22 Januari: Pengalaman Aktor Kembar Angga Yunanda dan Dodit Mulyanto
-
Kesaksian Diah Permatasari Bertemu Sosok Bobby Saat Syuting Bersama Aurelie Moeremans
-
Kini Dijodohkan Eva Manurung dengan Virgoun, Adu Nasib Percintaan Dewi Perssik vs Inara Rusli
-
Kasus Dugaan Penipuan Masuk Akpol, Adly Fairuz Diperiksa Polisi dan Muncul Bukti Percakapan
-
Profil Ibu Manohara, Berdarah Bangsawan hingga Aib Suka Gonta-ganti Agama Diungkit
-
Diduga Istri Baru Gubernur Aceh Mualem Masih Ada Hubungan dengan Syahrini, Siapanya?
-
Farida Nurhan Buka-bukaan Nominal Pendapatan di YouTube Hingga Putuskan Jual Akun
-
Brooklyn Beckham Bongkar Borok Keluarganya, David Beckham Bahas Soal Kesalahan Anak
-
Pandji Pragiwaksono Tanggapi Sindiran Tretan Muslim dan Coki Pardede Bareng Wapres Gibran
-
Jawaban Tegas Felice Gabriel Anak Dewi Perssik Saat Ditanya Pilih Artis atau Tentara, Videonya Viral