Suara.com - Maria Vania, seorang model cantik yang kini lebih sering muncul di televisi sebagai presenter saat ini sedang hangat diperbincangkan publik. Berikut profil Maria Vania selengkapnya.
Maria sendiri mulai dikenal publik lewat acara-acara sepak bola, terutama pada ajang Piala Dunia 2014 di Brazil. Kemahiran Maria Vania dalam membawakan acara bertema olahraga membuat karirnya semakin cemerlang.
Hal ini dibuktikan Maria dengan mendapatkan nominasi sebagai Presenter Majalah dan Pertandingan Olahraga Terfavorit dalam ajang Panasonic Gobel Award 2019 lalu.
Sebelum menjajal sebagai seorang presenter, dirinya mengawali karir sebagai Model dan sering ikut dalam berbagai kontes modelling. Diketahui Maria pernah beberapa kali memenangkan kejuaraan modelling, baik di Jakarta maupun Bandung seperti Juara 1 Aneka Yess.
Setelah cukup berpengalaman di dunia modelling, kemudian Maria Vania mencoba melebarkan sayapnya ke dunia akting. Dirinya sempat bermain dalam beberapa Sinetron, lalu akhirnya mencoba peruntungan di bidang Presenter.
Awalnya Maria Vania sempat merasa ragu untuk terjun ke dunia Presenter, terutama Presenter olahraga atau sepak bola. Tetapi karena bujuk rayu dan paksaan orang-orang sekitarnya, akhirnya Maria Vania memberanikan diri untuk ikut casting sebagai Presenter Sepak Bola. Dan ternyata Maria Vania berhasil lulus dengan menyingkirkan pesaing-pesaing lain yang lebih berpengalaman.
Diketahui Maria belajar presenting secara otodidak dan menambah pengetahuan tentang sepak bola. Akhirnya Vania memulai karir debut presenternya di acara Sambanesia dan Destination Brazil di Tv One. Lebih lengkapnya, berikut ini adalah daftar karier Maria Vania yang dirangkum Suara.com :
Presenter
Baca Juga: Profil Andhika Pratama yang Sedang Bahagia Dikaruniai Anak
- Sambanesia TvOne
- Destination Brazil TvOne
- Di Antara Kita MNCTV
- Daily Sports Sindo TV
- Speedzone Rajawali Televisi
- Hot Issue Sore Indosiar
- Sportvaganza Trans Tv
- MALE Transvision
- Asia Road Racing Championship 2015 Inews TV
- Ultimate Fighting Championship Inews TV
- Kualifikasi Piala Eropa 2016 Global TV
- Play Off Piala Eropa 2016 Global TV
- MOTOGP Trans7
- INBOX Fit SCTV
Sinetron
- Cinta Fitri SCTV
- Islam KTP SCTV
Model
- Men's Health Magazine
- Fitness For Men
- MALE Magazine
- Popular Magazine
Selain menjalani aktivitasnya sebagai Presenter, Maria Vania juga gemar membagikan tips olahraga kepada para penggemarnya. Dirinya kerap mengunggah berbagai gerakan olahraga lewat akun YouTube dan Instagram pribadi miliknya.
Sebagian tips yang ia bagikan cukup berguna bagi para wanita yang ingin memiliki tubuh yang ideal. Apakah Anda salah satunya?
Itulah ulasan singkat tentang profil Maria Vania yang perlu diketahui.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian