Suara.com - Pedangdut Inul Daritista mengenang kebersamaannya dengan Nella Kharisma sebelum menjadi populer seperti sekarang. Dia bilang, perempuan 24 itu memiliki pribadi yang baik dan mereka dulunya sering saling curhat.
"Nella baik, suka curhat sama aku. Sekarang nomor pribadinya juga saya punya, nggak tau ganti apa nggak ya, gitu. Tapi sejauh (ini), sebelum-sebelumnya sih sering ngobrol sama aku," kata Inul Daratista di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (10/9/2020).
Si pemilik goyang ngebor ini bahkan mengatakan, kepopuleran Nella Kharisma tak lepas dari bantuannya.
"Bahkan beberapa acara yang sempet susah dihubungin, sekarang dia bisa eksis di salah satu televisi itu juga, mediasinya awalnya dulu saya sampai mohon-mohon gitu," ujarnya.
"Jadi ya sudah lah, urusan popularitas itu udah lewat menurut saya," kata dia lagi.
Istri Adam Suseno ini pun tak kuasa menyembunyikan kekecewaannya. Tapi dia kemudian memilih untuk melupakan kesalahpahaman dengan Nella Kharisma yang terjadi baru-baru ini.
"Sekarang saya cuman memberikan wadah kepada adek-adek daerah gitu, supaya mereka sama-sama eksis, nyari duit bareng, enak bareng, itu kayaknya enak gitu liat adek-adek saya eksis," ujarnya.
"Tapi sekarang Nella sudah ngetop, tapi nggak apa-apa saya cuma mediasi doang kok," kata dia lagi.
Diketahui sebelumnya, Pedangdut Inul Daratista meradang gara-gara sulit menghubungi Nella Kharisma. Sampai-sampai pemilik goyang Ngebor itu memilih mampir di kolom komentar unggahan Instagram Nella.
Baca Juga: Inul Daratista Kabur Ditanya soal Nella Kharisma
Di kolom komentar, Inul tampak luapkan kekesalan. Dia memberitahu bahwa sebelumnya sudah mengirim pesan lewat aplikasi WhatsApp dan Direct Message (DM).
''Ini bunda WA nggak dibales. DM juga nggak dianggep. Tag di instagram juga dilewatin,'' tulis Inul Daratista.
Bukan tanpa alasan Inul menghubungi Nella. Dia ingin menawarkan sebuah program untuk pedangdut dikabarkan dekat dengan Dory Harsa itu.
''Padahal bunda perlu banget mau kasih program baru bagus buat kamu. Kok ora dianggep seh wong ayu (kok nggak dianggap sih orang cantik),'' ujarnya.
Lebih lanjut, Inul berpikir jangan- jangan yang bikin repot adalah manajemen Nella. Saking tak ada respons, Inul merasa seperti orang yang sedang mengemis.
Padahal, dia yang mau memberikan pekerjaan. Inul sampai membandingkan Nella dengan artis-artis lainnya yang dinilai mudah dihubungi.
Berita Terkait
-
Bantuan Dijatuhkan dari Helikopter Sampai Tak Bisa Dimakan, Inul Daratista: Nalurinya Sudah Mati
-
Inul Daratista Semprot Pejabat yang Cuma Foto-Foto di Lokasi Banjir Aceh: Capek Deh!
-
Ogah Flexing, Inul Daratista Lebih Pilih Sibuk Ciptakan Lapangan Kerja
-
Inul Daratista Sindir Gaya Hidup Flexing, Pilih Fokus Buka Lapangan Kerja untuk Orang Lain
-
Bukan Cuma Lagu, Inul Daratista Siapkan 'Goyang 88' untuk Ultah Titiek Puspa
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
Terkini
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+