Suara.com - Pedangdut Cita Citata blak-blakan soal hubungannya dengan Jordi Onsu. Ia mengaku keduanya masih sama-sama jomblo.
"Aku dan Jordi itu sama-sama single," kata Cita Citata, dikutip dari kanal YouTube KH Entertainment, Kamis (24/9/2020).
Cita Citata mengatakan meskipun sedang dekat, ia dan Jordi Onsu belum sampai ke tahap hubungan yang lebih lanjut. Pelantun "Goyang Dumang" itu mengaku masih dalam penjajakan hingga kini.
"Kalau dibilang kami nggak dekat bohong, kami memang dekat. Tapi itu masih masa kami pendekatan, mengenal satu sama lain," imbuh Cita Citata.
Cita Citata juga membantah dugaan memiliki hubungan teman tapi mesra (TTM) dengan Jordi. Seraya tertawa, perempuan kelahiran Bandung, 14 Agustus 1994 ini menyebut TTM hanya terjadi saat masa remaja.
"Nggak ada TTM. Hahh.. zaman-zaman SMP TTM mah. Aku tuh dekat sama dia (Jordi Onsu) tuh sama-sama perhatian aja. Kayak dia kadang tanya 'sudah makan belum?' Terus suka kirim makanan," tuturnya.
Cita Citata juga mengatakan bahwa sosok Jordi Onsu termasuk idamannya. Sebab, meski seumuran, adik Ruben Onsu ini lebih dewasa dan bertanggungjawab.
"Ya (Jordi) baik banget. Dia dewasa walau kita seumuran. Dia tipe yang bertanggung jawab dan aku mengagumi pribadinya aja," ungkap Cita Citata.
Tak hanya itu, Cita Citata dan Jordi Onsu juga saling dukung masalah pekerjaan. Tak jarang, Cita menjadi food tester menu baru dari usaha milik Jordi Onsu itu.
Baca Juga: Gagal dengan Bule Belanda, Cita Citata Tak Lagi Punya Target Nikah
"Dia kan memang pengusaha makanan, kalau ada tiap makanan baru, menu-menu baru tuh, aku suka disuruh 'cobain dong' gitu," jelas Cita Citata.
Sama-sama memiliki bisnis, Cita Citata juga membuatnya belajar bisnis bareng dengan Jordi Onsu. Meski bisnis yang dirintis Cita berbeda, ia mengaku sama-sama belajar.
"Ya sama-sama belajar lah. Pada saat aku nggak sama Jordi dulu aku juga start up ya, berusaha bisnis," ujarnya.
Kendati demikian, hubungan dekat Cita Citata dan Jordi Onsu yang baru kembali terajut cukup terhalang pandemi Covid-19. Sebab, selama PSBB dirinya jadi jarang bertemu Jordi Onsu.
"Sekarang tuh lagi masa pandemi gini Jordi sibuk dengan kerjaannya, aku sibuk dengan kerjaan aku. Jadi kami dekat tapi jarang ketemu, ya sudah doain aja," ujarnya.
Berita Terkait
-
Terbiasa Mandiri, Sarwendah Sering Dimarahin Setiap Minta Tolong sampai Ruben Onsu Kesentil
-
Jordi Onsu Bongkar Fitnah Perselingkuhan Sarwendah, Dari Onyo Sampai Turun Ranjang
-
Duka Sarwendah: Jordi Onsu Turun Tangan, Ungkap Pengalamannya Urus Orang Tua
-
Jordi Onsu Pilih Senyum Ditanya Soal Komunikasi dengan Ruben Onsu Usai Ayah Sarwendah Meninggal
-
Tegar di Rumah Duka, Sarwendah Ditemani Jordi Onsu Urus Jenazah Ayahnya
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!
-
Tes Urine Negatif Narkoba, Beby Prisillia Langsung Kirim Pesan Haru untuk Onad: Tuhan Bersamamu
-
Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Sebut Gading Marten dan Medina Dina Sudah Berpacaran
-
Ada Alasan Spiritual di Balik Alasan Denada Tak Tampilkan Wajah Aisha
-
Vidi Aldiano Pamit Sementara dari Panggung Musik, Ungkap Alasan Hiatus