Suara.com - Musisi Charly Van Houten atau juga dikenal Charly Setia Band sedang membangun rumah sakit di tanah kelahirannya di Cirebon Timur.
Bukan cuma rumah sakit, Charly juga mendirikan akademi keperawatan di sana. Karenanya, biaya yang dirogoh cukup banyak.
"Lumayan ya (modalnya), karena rumah sakitnya kelas B ya, fasilitasnya kelas A, fasilitasnya alkes (alat kesehatan) nya dari Jerman," kata Charly kepada Suara.com, Selasa (6/10/2020).
Kendati demikian, Charly enggan menyebut nominal pastinya. Namun, ia memastikan biayanya cukup menguras kantong.
"Lumayan sih (menguras kantong) karena bukan hanya rumah sakit ya, jadi memang agak membengkak anggarannya," ujarnya.
"RS Umum, tapi nanti di situ akan dibangun Akper (akademi keperawatan) juga, jadi ada sekolahnya. Ada akpernya, ada perhotelannya," kata Charly lagi.
Pembangunan rumah sakit dan akademi itu sudah direncanakan Charly dan istrinya sejak tahun lalu. Namun, baru mulai terealisasi sekarang.
"Ini lagi proses pemetaan segala macam. InsyaAllah mulai di tahun 2020 ini, pembangunan setahun setengah sampai dua tahun lah," kata Charly.
Charly Van Houten mengaku tergerak untuk membangun rumah sakit, salah satunya karena kebutuhan kesehatan semakin meningkat dewasa ini.
Baca Juga: Charly Van Houten Beruntung Hidup dari Royalti
Apalagi, di kampung halamannya, fasilitas kesehatan masih terbilang minim.
"Ya kesehatan kan penting sekarang, itu satu. Terus sisi sosialnya juga mau bantu masyarakat di kampung di Cirebon juga kan, tanah kelahiran. Di luar bisnis ya, ya pengin memberi sesuatu yang baik buat masyarakat di sana," ujarnya menjelaskan.
Charly pun berharap rumah sakitnya nanti bisa bermanfaat buat masyarakat sekitar. Soal untung kata dia, itu urusan kesekian.
"Ya minimal bisa bantu masyarakat. Nggak lihat untungnya dulu lah, yang penting ada wadah untuk kesehatan masyarakat," ujarnya.
"Ya di satu sisi pengin memberi sejarah yang baik di kampung halaman, orang-orang sekeliling juga bisa bekerja dan merasa manfaatnya. Karena kan di Cirebon Timur juga kurang rumah sakit," kata dia lagi.
Berita Terkait
-
Charly Van Houten Justru Beri Royalti ke Orang yang Bawakan Lagunya
-
Charly Setia Band Tetap Manggung di Pestapora, Sumbang Honor untuk Korban Freeport
-
Ariel NOAH-Ahmad Dhani Panas, Charly Van Houten Serukan 'Ruwat Massal'
-
Charly van Houten: Publik Tak Ingat Debat Royalti, Tapi Karya yang Menyentuh Hati
-
4 Musisi Ternama Indonesia Bebaskan Royalti Musik, Gratis Putar Lagu di Restoran dan Kafe
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar