Suara.com - Sinopsis film The Factory yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Selasa 3 November 2020, pukul 23.30 WIB bisa Anda simak dalam artikel ini.
Film The Factory merupakan film bertema detektif yang mengisahkan tentang perjuangan seorang perwira polisi dalam memecahkan kasus penculikan berantai yang belum juga terpecahkan selama tiga tahun terakhir.
Penasaran dengan sinopsis The Factory selengkapnya? Simak ulasannya berikut ini.
Tentang Film The Factory
The Factory merupakan film bergenre crime thriller arahan sutradara Morgan O'Neill. Film ini pertama kali tayang di Screamfest Film Festival pada Oktober 2012 silam. Barulah pada Februari 2013, film berdurasi 104 menit ini dirilis secara komersial.
Film yang diperankan oleh John Cusack dan Jennifer Carpenter ini mendapatkan ulasan di situs Rotten Tomatoes dengan skor 40 persen dari penilaian penonton dan mendapat skor 5,8/10 dari situs IMDb.
Film The Factory bercerita tentang seorang perwira polisi bernama Mike Fletcher (John Cusack) yang menyelidiki kasus penculikan berantai di kawasan Buffalo, New York setelah putrinya Abby (Mae Whitman) menghilang.
Kasus penculikan berantai yang sebelumnya juga pernah diselidiki oleh Fletcher ini merupakan peristiwa yang masih belum terpecahkan selama tiga tahun terakhir.
Baca Juga: Sinopsis Film Three Days to Kill Terlengkap
Bahkan, beredar rumor bahwa pelaku kasus ini memutilasi korban-korbannya. Adapun para korbannya adalah pekerja seks perempuan yang tidak memiliki keluarga. Inilah yang membuat kasus penculikan tersebut cukup terabaikan.
Fletcher bersama rekannya Kelsey Walker (Jennifer Carpenter) bergerak cepat untuk melakukan investigasi dengan mengumpulkan informasi dari para saksi.
Saat melakukan penyelidikan awal, Fletcher yang mendapat informasi dari pacar Abby pun menyadari bahwa kasus penculikan putrinya berhubungan dengan kasus penculikan berantai. Mengetahui hal tersebut, Fletcher mencoba untuk melakukan segala cara agar putrinya kembali.
Lantas, akankah Fletcher mampu memecahkan kasus penculikan berantai untuk menyelamatkan putrinya? Saksikan kisah film The Factory selengkapnya di Bioskop Trans TV, pukul 23.30 WIB malam ini.
Simak trailer film The Factory di sini:
Itu dia sinopsis film The Factory. Selamat menonton!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
Terkini
-
Tara Testa Digosipkan Jadi Selingkuhan Chris Evans
-
Penampilan Terbaru Mulan Jameela Saat Manggung Tuai Kritik, Dibilang Mirip Bolu Kukus
-
Gen Halilintar Tak Hadir di Pesta Ulang Tahun Anak Kedua Atta Halilintar? Ini Faktanya
-
Nissa Sabyan Pamer Foto Terbaru, Dugaan Sedang Hamil Semakin Kuat
-
Penonton Ketipu Perannya di Film Pangku, Fedi Nuril Langsung Kerahkan Buzzer
-
6 Penampakan Rumah Diduga Milik Jennifer Jill 'Ipel' yang Terbengkalai, Maling Tak Berani Singgah?
-
Drama Berakhir, Semua Member NewJeans Putuskan Kembali ke ADOR
-
Profil Melanie Shiraz, Miss Israel 2025 yang Viral Tatap Sinis Miss Palestina
-
Perubahan di Sistem Penjurian FFI 2025, Film Animasi Panjang Kini Bersaing di Kategori Utama
-
Jadwal Gokil Prilly Latuconsina yang Bikin Oleng: Urus FFI, Syuting Film Horor hingga Tugas Kuliah